PASURUAN | duta.co – Plt Kepala KUA Rejoso, Ngarji, M.HI., memberikan pelayanan Wakaf, yang dilaksanakan di Balai Nikah KUA Rejoso, Rabu, (20/3/24).

Hadir dalam acara ini, dua orang Wakif, yakni Ibu Siti Sunarsih dan Ibu Siti Waki’ah beserta ahli warisnya, yang sama-sama punya tujuan, yaitu mewakafkan dua bidang tanahnya untuk keperluan Yayasan Pendidikan MTs Sunan Ampel Dusun Ngopak Rejosari, Kecamatan Rejoso.

Disamping itu, hadir juga Bapak Abdul Rofiq, selaku ketua Nadhir, beserta jajarannya dan 2 orang saksi.

Dalam sambutannya, Ngarji, M.HI., menyampaikan, pentingnya untuk mengamankan harta benda Wakaf. Dengan adanya penyerahan AIW ini, maka secara resmi 2 bidang tanah tersebut dinyatakan memiliki legalitas hukum, sehingga di kemudian hari tidak akan terjadi masalah.

“Selanjutnya tugas Nadhir untuk mengamankan dan memanfaatkan tanah wakaf tersebut sesuai dengan maksud dan tujuannya,” ujarnya.

Acara ini ditutup dengan bacaan doa, mengharap ridho dari Allah swt semoga tanah wakaf tersebut diterima oleh Allah swt sebagai amal jariyah. (puj)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry