Para saksi parpil usai rekapitulasi di Grend Mahkota Lamongan, Senin (4/3/2024).

LAMONGAN | duta.co – Rekapitulasi suara Pemilu 2024 tingkat kabupaten di Lamongan selesai. Hasilnya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan memperoleh 12 kursi. Bukan hanya itu dan pasangan capres – cawapres nomor urut 2  menjadi pemenang.

Data  dihimpun menunjukkan, PKB Lamongan mampu  mengantarkan calegnya dengan jumlah lebih banyak dan mengungguli parpol lain. Parpol nomor urut 1 ini memperoleh 12 kursi dari 50 kursi di DPRD  Lamongan. Angka ini juga menunjukkan PKB Lamongan mengalami peningkatan, karena pada Pemilu 2019 memperoleh 10 kursi.

Dari proses rekapitulasi suara itu juga menunjukkan, Partai Golkar memperoleh 8 kursi, PDIP 7 kursi, Partai Gerindra 6 kursi, PAN 5 kursi, Partai Demokrat 4 kursi, Partai Nasdem 3 kurai, PPP 2 kursi, Perindo, Ummat dan PKS masing-masing 1 kursi.

Ketua DPC PKB Lamongan, Abdul Ghofur didampingi Tim Pemenangan, Mustaqim Khoiron membenarkan perolehan 12 kursi untuk partai yang dipimpinnya itu. Ia juga menyatakan akan mengikuti proses sesuai dengan mekanisme yang ada saja dan tetap optimis bisa mendapatkan hasil yang terbaik. “Insyaallah kami dapat 12 kursi dan  kami ikuti proses sesuai dengan mekanisme yang ada saja, tapi kami tentu tetap optimis bisa mendapatkan hasil yang terbaik,” kata Ghofur, Senin (4/3/2024).

Apa yang diraih DPC PKB ini, lanjut Ghofur merupakan kepercayaan dan amanah. Ia bersama pengurus dan Caleg terpilih juga berjanji, tidakk akan menyia-nyiakan amanah yang telah dipercayakan masyarakat Lamongan PKB. “Unggulnya suara PKB adalah kemenangan masyarakat Lamongan secara keseluruhan,” jelasnya. (dam)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry