MELAYANI. Akibat animo masyarakat tinggi, Mas Pj didampingi Kepala Kantor Cabang Bulog Mojokerto Rusli dan Plt Kepala DKPP Ikromil Yasak S.Sos MM melayani masyarakat dengan turut membantu menjual beras. (DUTA.CO/YUSUF W)

MOJOKERTO | duta.co – Penjabat (Pj) Wali Kota Mojokerto Muhammad Ali Kuncoro S.STP MSi yang akrab disapa Mas Pj meninjau kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar di halaman Gedung Olah Raga (GOR) dan Seni Majapahit, Jalan Gajah Mada, Senin (1/4/2024).

Mas Pj didampingi Kepala Kantor Cabang Bulog Mojokerto Rusli dan Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Mojokerto Ikromil Yasak S.Sos MM.

Kegiatan GPM ini semacam pasar murah yang menjual bahan pangan. Tak hanya beras, minyak goreng, dan gula yang dijual di GPM ini, tapi juga menjual lombok, bawang merah dan putih, daging ayam karkas, dan telur.

Mas Pj menjelaskan, kegiatan GPM ini sinergi antara Bapanas, Pemprov Jatim, DKPP Kota Mojokerto, dan Bulog.

“Bisa kita lihat animo masyarakat juga tinggi. Ini bagian dari ikhtiar untuk bisa menstabilkan harga-harga di pasaran supaya selama Ramadan dan persiapan Idul Fitri ini harga-harga kebutuhan pokok ini stabil,” ujarnya.

Kepala Dispora Provinsi Jatim ini juga memastikan bahwa suplai dan pasokan bahan kebutuhan pokok selama bulan Ramadan hingga Idul Fitri aman. “Suplai dan pasokan kita pastikan aman sampai Idul Fitri nanti,” tandasnya.

Untuk mengantisipasi kehabisa stok akibat animo masyarakat yang tinggi, pada GPM ini diaediakan beras medium sebanyak lima ton dan beras premium sebanyak lima ton.

“Untuk beras, disediakan sebanyak-banyaknya. Cuman satu truk sudah disiapkan, lima ton untuk beras premium dan lima ton untuk yang jenis medium,” katanya.

GPM yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia diselenggarakan selama satu hari.

“Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah ini selama satu hari. Tapi, nanti di tempat lain ada setiap hari,” pungkasnya. (ywd)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry