JUMPA PRES: Sekretaris AFP Jawa Timur Marthin Setiabudi memberikan keterangan kepada media terkait rencana meningkatkan prestasi futsal di Jatim, salah satunya lewat pelatih. (duta.co/ERWIN)

SURABAYA| duta.co – Banyaknya animo masyarakat terhadap gelaran Liga Pro Futsal semakin menggiatkan Asosiasi Futsal Provinsi  (AFP) Jawa Timur dalam meningkatkan program kegiatan khususnya dibidang kompetisi diantaranya menggelar Liga Nusantara  (Linus)  tingkat regional Jawa Timur yang rencananya akan digelar pada pertengahan April 2017

Sekretaris AFP Jawa Timur Marthin Setiabudi mengatakan pada tahun berbagai program telah dilakukan dan direncanakan oleh AFP Jawa Timur, yang kesemuanya untuk meningkatkan kualitas pemain agar mampu memberikan p[restasi terbaik untuk Jawa Timur.

“Program- program tersebut dimulai dari peningkatan pengetahuan pelatih, meningkatan Sumber Daya Manusia wasit dan meningkatkan mutu kompetisi di tingkat regional,”ujarnya, di Kantor AFP Jatim, kemarin, Sabtu (4/3).

Pada program bidang kompetisi, AFP  Jatim akan segera menggelar Liga Nusantara (Linus) tingkat regional pada  pertengahan April 2017, namun pihaknya belum menentukan tuan laga tersebut.

“ AFP siap menggelar Liga Nusantara tersebut digelar guna meningkatkan kualitas pemain dan sebagai langkah awal untuk membentuk klub yang bisa berlaga di Liga Professional.  Untuk itu pada tahun 2017 ini, AFC akan menerapkan system baru dengan mengacu pada sistem Liga Pro nasional , dan pemain diharuskan yang berlaga di tingkat amatir, “tambahnya.

Saat ini AFP beranggotakan 25 klub dari yang siap untuk berlaga di Liga Nusantara, Namun pihaknya pada tahun ini berharap ada kenaikan peserta menjadi 16 tim.

“Banyak potensi klub yang sudah layak mengikuti Linus dan Liga Pro, namun tinggal kemauan saja. Dan potensi tersebut masih berada di Surabaya, Sidoarjo, Banyuwangi bahkan di Magetan ada juga potensi klub, tinggal kemauan daerahnya”katanya.

Ia menambahkan seperti halnya di Sidoarjo yang punya klub Divy yang menurutnya sudah sangat piñatas terjun di Liga Pro, karena pada tahun sebelumnya sudah bisa merebut Linus beberapa kali. (erw/imm)

 

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry