PEMBUKAAN: Bupati Bondowoso Amin Said Husni Saat sambutan dalam pembukaan  BOMF di gor Bondowoso. (duta.co/haryono)

BONDOWOSO | duta.co -Polres Bondowoso bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bondowoso, Koni serta Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) dalam rangka menggelar Open Marching Band Kapolres Cup ke III yang di gelar di Gedung Olah Raga (GOR) Bondowoso. Selasa (06/3) kemarin.

Tiga Puluh Sembilan Peserta kelompok drum band mulai dari sekolah tingkat TK, SD, SMP, Umum yang ikut memeriahkan acara tersebut agar nantinya bisa melahirkan bibit atlet pemain drum band. Acara yang akan berlangsung mulai dari tanggal 6 – 8 Maret Kapolres Bondowoso yang memperebutkan piala bergilir Kapolres Bondowoso.

Tampak hadir dalam acara tersebut mendampingi Bupati yang diantaranya, Plt Sekda Bondowoso Drs. H. Karna Suswandi, Dandim Bondowoso, Kepala Dinas Pendidikan Hj. Endang Hardiati, Kepala Bappeda Ir. Matsakur , Asisten II Agung Trihandono, Kepala Inspektorat Ir. Wahyudi Triatmadji, dan Kepala Dinas Kominfo Hj. Haeriyah yuliati.

Wakapolres Bondowoso yang juga Ketua PDBI (Persatuan Drum Band Indonesia) Pengurus Bondowoso, Kompol Kurniawan Wulandono, mengatakan, festival ini merupakan bagian dari upaya untuk mencari bibit-bibit generasi penerus yang memeiliki kemampuan bertaraf internasional. Untuk selanjutnya akan diikutkan di Porprov (Pekan Olahraga Provinsi)

“Rencananya akan kita ke depan akan membuat drumcord, jadi nanti dari terbaik dari yang terbaik kita masukkan ke dalam drumcord. Nah dari situlah nanti akan mengikuti Porprov,” Tegasnya.

Sementara Bupati Bondowoso, Drs. H. Amin Said Husni dalam sambutannya mengharapkan agar kehadiran BOMF yang ketiga kali ini, bisa menjadi motivasi bagi club-club drum band Bondowoso yang jumlanya terus berkembang pesat. Sekaligus, bisa memacu semangat anak-anak yang aktif dalam kegiatan ekstra kulikuler drum band di sekolah masing-masing.

“Kepada semua peserta baik yang berasal  dari Bondowoso, maupun yang datang dari luar Situbondo, Jember ataupun daerah yang lain. Selamat mengikuti festival, junjung sportifitas, mudah-mudahan kalian menjadi juara yang terbaik dari yang terbaik dan terus menjunjung tinggi sportifitas.” ujarnya.

Bupati Amin juga mengatakan, bahwa club-club drum band di Bondowoso memiliki sejarah yang panjang sejak zaman orde baru, bahkan sejak zaman orde lama. Tapi memang sempat mengalami kevakuman, dan baru mulai berkembang pesat kembali dalam 10 tahun terakhir.

“Sekarang hampir di semua satuan pendidikan di kabupaten Bondowoso, mulai dari jenjang pendidikan anak usia dini, SD, SMP SMA, maupun umum dan hampir di semua desa dan kecamatan itu terus tumbuh club-club baru dengan kualitasyang terus semakin baik dan terus ditingkatkan  dari waktu ke waktu,” Imbuhnya

Drum Band merupakan Lanjutnya, merupakan bagain dari pendidikan karakter. Karena, melalui kegiatan tersebut setiap anak didik diajarkan tentang kedisplinan, etos kerja, kekompakan, serta persahatan diantara mereka.

“Drumband bukan hanya semata-mata untuk kesenangan, bukan semata-mata untuk olahraga. Melainkan juga bagian dari pendidikan karakter bagi anak-anak. Yakni, untuk memperkuat kedisplinan, etos kerja, kekompakan, serta persahatan diantara mereka,”Pungkasnya (yon)

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry