TMMD : Pelatihan meubeler diikuti karang taruna Desa Blimbing (duta.co/humas)

KEDIRI | duta.co -Rencana kunjungan kerja tim Mabes Angkatan Darat, ternyata menjadikan semangat bagai kelompok anak muda tergabung dalam karang taruna Desa Blimbing Kecamatan Mojo, untuk mengikuti pelatihan digelar Kodim 0809 Kediri bekerjasama dengan UPT Dinas Tenaga Kerja dalam rangka Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke – 103.

Terlihat pada Senin (5/11/2018), sejumlah anak muda terlihat antusias mengikuti pelatihan meubeler terbaut dari bahan kayu Mahoni dan Senggon. Harapannya para anak muda ini memiliki bekal dalam membuat meja, kursi serta perabotan lain yang dibutuhkan, menginggat dijelaskan Kepala Desa Blimbing, Djoeari, bahan baku tersebut bisa didapat di sekitar tempat tinggal mereka.

“Karang taruna mendapatkan pelatihan pembuatan meja kantor, meja ruang tamu, meja belajar, lemari dan kursi. Jenis kayu yang digunakan cukup variatif dan bisa didapatkan dengan mudah disekitar kita. Sengon dan Mahoni adalah jenis kayu yang digunakan untuk pelatihan,” jelasnya.

Diharapkan dengan beragam program pemberdayaan masyarakat serta perbaikan sejumlah fasilitas lainnya, direncakan pada Rabu besok, Asisten Personil Staff Angkatan Darat, Mayjen TNI Heri Wiranto, dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerjanya di lokasi TMMD.

“Dijadwalkan beliau akan mengunjungi kondisi terkini renovasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni, red) dan pembangunan jalan lintas desa di Desa Blimbing dan Jugo. Selain itu, beliau akan sambang warga setempat untuk mengetahui aktifitas TNI selama pelaksanaan TMMD di sini,” jelas Pasiter Kodim 0809, Kapten (Inf) Warsito. (ian/nng).

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry