SINERGI: Gathering digelar Yayasan Keluarga Harapan untuk menjaga kekompakan. (DUTA.CO/M. Fikri)

KEDIRI | duta.co — Dalam rangka meningkatkan kapasitas SDM dan kekompakan, seluruh elemen terlibat dalam Program Keluarga Harapan (PKH), Yayasan Keluarga Harapan Kabupaten Kediri menggelar gathering di Taman Wisata Kampung Anggrek,  di Desa Sempu, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, Rabu (8/8/2018).

Hadir dalam Kegiatan ini, Korwil PKH Jawa Timur, Mahbub Al Faroby, Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Kediri Edy Suprapto dan seluruh elemen PKH dari mulai pendamping hingga operator se Kabupaten Kediri.

Dalam Kesempatan tersebut, Korwil Jawa Timur menyampaikan bahwa kegiatan ini dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Tujuannya dengan diselingi game, untuk menjaga kekompakan dan kebersamaan para pendamping PKH agar pelayanan di masyarakat bisa maksimal.

“Tujuannya adalah untuk menjalin kekompakan, karena yg dibutuhkan oleh teman-teman PKH adalah kekompakan dan kebersamaan,” ucap Mahbub.

Lebih lanjut, Edy Suprapto, Koordinator Daerah Kediri, juga menyampaikan kegiatan ini rutin diadakan setiap satu tahun sekali dan dihadiri 229 pendamping dan operator PKH dari 26 kecamatan di Kabupaten Kediri.

Digelarnya kegiatan sejumlah lomba, kata dia, mengandung filosofi kebersamaan, di antaraanya lomba memasukkan paku kedalam botol dan lomba membawa botol dengan tali, setelah kegiatan lomba dilanjutkan dengan sarasehan dan sharing bersama.

Perlu diketahui, Yayasan Keluarga Harapan merupakan asosiasi  yang dibentuk seluruh elemen pekerja sosial, dalam rangka membangun koordinasi di setiap kecamatan. Menginggat berdasarkan data, di Kabupaten Kediri ada sekitar 72.443  warga yang menjadi penerima manfaat program PKH.

“Pada Kabupaten Kediri ada sekitar 72.433 warga yang secara intens mendapat pendampingan dari teman-teman PKH. Maka dari itu, upgrading kapasitas SDM secara rutin sangat dibutuhkan,” jelas pria yang akrab disapa Totok ini. (fik/nng)