PASURUAN | duta.co – Komunitas belajar (Kombel) Guru kelas 2 Kecamatan Grati memanfaatkan BigBook untuk pembelajaran. Pertemuan komunitas belajar guru kelas 2 dilaksanakan di UPT Satuan Pendidikan SDN Sumberagung 2, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Selasa, (5/3/24).

Hadir dalam pertemuan komunitas belajar kelas 2 Kecamatan Grati Pemandu Komunitas belajar Guru Kelas 2 Ida Lutfia,.S.Pd, Kepala UPT Satuan Pendidikan SDN Sumberagung 2, Nur Yanti, S.Pd, Ketua Komunitas belajar Guru Kelas 2 Kecamatan Grati Handy Setyo Wibisono,.S.Pd, Serta bapak ibu insan pendidikan yang mengajar kelas 2 yang tersebar di kecamatan Grati.

Handy, ketua komunitas belajar guru kelas 2 menyampaikan, pihaknya memanfaatkan BigBook untuk pembelajaran, ada guru model yang mempraktikkan dan ada guru yang menjadi siswa untuk memanfaatkan BigBook sebagai sarana pembelajaran di kelas.

Terpisah, Ketua kelompok kerja kepala sekolah (KKKS) Kecamatan Grati, Slamet Hidayat,.S.Pd, menyambut baik kegiatan komunitas belajar guru kelas 2 di kecamatan Grati. Ia berharap kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik dan rutin.

”Sehingga bisa meningkatkan kompetensi bagi guru kelas 2 dan bisa mendapat ilmu baru dari pertemuan Kombel Guru kelas 2 ini,” harapnya. (Puj).

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry