SEHAT : Tim juri saat melakukan penghitungan nilai di Aula Dinkes Kota Kediri (duta.co/Nanang Priyo)  

KEDIRI | duta.co -Tempat ibadah yang bersih dan terasa nyaman, tentunya menjadikan nikmat tersendiri bagi jamaah yang ingin menjalankan ibadah. Hal inilah salah satu niatan digelarnya Lomba Musala Sehat se – Kota Kediri.

Acara digelar Dewan Masjid Indonesia (DMI) Cabang Kota Kediri bekerjasama Dinas Kesehatan (Dinkes)Kota Kediri ini, diikuti seluruh perwakilan musala tiap kelurahan.

Dismapaikan KH. Abu Bakar Abdul Jalil, saat dikonfirmasi di Ruang Pertemuan Dinkes, Selasa (06/11/2018), dalam rangka Hari Kesehatan Nasional (HKN), ke – 54, digelar penilaian tempat ibadah sesuai zona wilayah puskesmas.

“Acara Lomba Musala Sehat tengah memasuki babak penyisihan, kemarin dilakukan penilaian di wilayah Puskesmas Campurejo, Kota Utara dan Kota Selatan, Pesantren I dan Pesantren II. Kemudian hari ini (Selasa, red) dilakukan di Puskesmas Mrican, Balowerti dan Ngletih,” terang Gus Ab, sapaan akrab Ketua DMI.

Selanjutnya, akan ditentukan 4 musala terbaik dan akan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan. Bukan hanya musala, DMI selanjutnya mengagendakan Lomba Masjid Sehat didukung Kantor Kesejahteraan Masyarakat (Kesra).

“Harapannya, pada akhir tahun kami akan menggumumkan pemenang sekaligus pengukuhan Pengurus DMI Kota Kediri,” terang pengasuh Ponpes Salafiyah yang juga menjabat Ketua PCNU Kota Kediri. (nng)

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry