KEDIRI|duta.co – Semangat melakukan perubahan dan meningkatkan ekonomi para pelaku usaha khususnya di pedesaan, Hanindhito Himawan Pramono melakukan blusukan di wilayah Kecamatan Papar, Sabtu (14/11). Kesempatan ini dijadikan pelaku UMKM didominasi kaum perempuan, menyampaikan uneg – unegnya agar usaha yang dirintis segera berkembang.

Persoalan pemasaran, masa kadaluwarsa produk hingga packing menjadi catatan tersendiri bagi Mas Dhito, sapaan akrab calon bupati. Apalagi di masa pandemi, bangkitnya ekonomi harus segera dilakukan dan kini menjadi perhatian khusus calon pemimpin muda di Kabupaten Kediri.

“Saya berada di belakang bapak ibu semua demi bangkitnya ekonomi UMKM. Saya telah bantu 1200 lebih ijin usaha dan yang belum punya ijin segera diajukan. Apalagi tahun 2023, Kediri akan memiliki bandara internasional dimana saya akan buat 4 tempat sentra UMKM. Dua berada di barat sungai dan dua lagi di timur sungai,” ucap Mas Dhito.

Hanya berlabel merk namun tidak ada alamat tempat produksi dan nomor yang bisa dihubungi, juga menjadi perhatian sendiri bagi calon bupati. “Bila sudah punya ijin tinggal proses pelatihan, nanti akan ada bantuan modal. Nanti kami bantu ijinnya, bila belum punya ijin jangan takut. Nanti saya bantu. 1200 produk UMKM se Kabupaten Kediri yang saya bantu. Kami pisahkan UMKM potensial dan berkembang, bila telah berkembang kami taruh di sentra UMKM,” terangnya.

Sebagai penutup rangkaian blusukan Mas Dhito didampingi Ketua DPC PDIP, Murdi Hantoro beserta para pengurus partai, melakukan simulasi pencoblosan. Apresiasi dan ucapan terima kasih disampaikan Mas Dhito kepada para pelaku UMKM untuk bangkit dan jangan pernah menyerah. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry