Wali Kota Probolinggo menerima penghargaan MURI

PROBOLINGGO | duta.co – Sajian soto ayam dengan taburan koya, hidangan khas Kota Probolinggo, meraih pengakuan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) dengan pencapaian yang mengesankan.

Pada Rabu (6/9/2023) pagi, di Rumah Dinas Dandim 0820 Probolinggo, sajian soto ayam koya berhasil mencetak rekor MURI yang ke-11.210 dengan jumlah 8.000 porsi, menjadikannya sebagai sajian terbanyak yang pernah ada.

Pemberian penghargaan MURI ini disampaikan oleh Representatif MURI, Sri Widayati, kepada Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin dalam sebuah acara yang dihadiri oleh warga dan berbagai elemen masyarakat.

“Rrekor dunia, piagam penghargaan MURI, nomor 11.210/R.MURI/IX/2023, dianugerahkan dengan bangga kepada Pemerintah Kota Probolinggo, atas rekor pemrakarsa dan penyelenggara sajian soto ayam koya terbanyak, delapan ribu porsi. Semoga membawa manfaat bagi kita semua,” ucap Sri.

Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian ini dan mengapresiasi dukungan dari berbagai pihak dalam mensukseskan acara tersebut.

“Terimakasih pada semua yang sudah ikut serta dan berbaur bersama semua elemen dan lapisan masyarakat, untuk mensukseskan acara ini. Hal ini menunjukkan bahwa makanan khas Kota Probolinggo patut dibanggakan. Selain itu, juga selaras dengan komitmen Pemerintah Kota Probolinggo dalam menggerakkan perekonomian masyarakat,” ucap Hadi.

Soto ayam koya adalah hidangan yang kaya rempah, dengan kuah yang gurih dan nikmat, yang diberi sentuhan khas dengan taburan koya kelapa.

Sajian ini memiliki isian yang melimpah di setiap mangkuknya dan cocok sebagai menu sarapan tradisional yang lezat.

Selama acara ini, 27 pedagang soto yang berasal dari Kota Probolinggo menyajikan 8.000 porsi soto ayam koya kepada masyarakat umum.

Soto ayam koya Kota Probolinggo sendiri memiliki cita rasa yang unik dan berbeda dari soto ayam yang ditawarkan di daerah lain.

Keberhasilan meraih rekor MURI ini diharapkan akan mempromosikan soto ayam koya sebagai hidangan khas yang patut dicoba oleh masyarakat luar daerah. hul

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry