MENYAPA: Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari menyapa warga saat Musrenbang Kelurahan Magersari. (DUTA.CO/YUSUF W)

MOJOKERTO | duta.co – Program pariwisata menjadi program prioritas Wali Kota Mojokerto Ika untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Untuk itu, wali kota yang akrab disapa Ning Ita mengajak masyarakat bersinergi untuk mewujudkan Kota Mojokerto sebagai kota pariwisata.

Mayoritas warga Kota Mojokerto bergerak di dalam sektor ekonomi kreatif. Sektor ini pula yang berkaitan langsung dengan pariwisata maka dari itu, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari mengajak warga untuk bersama-sama menguatkan sektor tersebut.

Ajakan tersebut disampaikan Ning Ita saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Magersari, Kamis (19/1/2022). Hadir juga dalam kegiatan tersebut, antara lain Kepala Bapedalitbang Agung Moeljono, Kepala DPUPRPRKP Mashudi, Camat Magersari Soegeng Rijadi Prajitno SH, dan Lurah Magersari Suluh Setiadji SSos.

“Maka kita bersama-sama bersinergi kuatkan sektor pariwisata agar ekonomi di Kota Mojokerto tetap bisa tumbuh positif dan tidak mengalami resesi,” ujar Ning Ita dalam sambutannya.

Di hadapan peserta Musrenbang yang terdiri dari Ketua RT dan RW, anggota LPM, karang taruna, anggota TP PKK, Ning Ita menyampaikan, kota Mojokerto selama empat tahun kepemimpinannya sudah meletakkan dasar-dasar untuk menjadikan Kota Mojokerto sebagai kota pariwisata berbasis sejarah dan budaya, tepatnya sejarah Majapahit.

Harapannya, jika Kota Mojokerto sudah menjadi Kota Pariwisata maka akan semakin banyak orang yang akan berkunjung ke Kota Mojokerto. “Semakin banyak orang yang datang ke kota Mojokerto, maka akan semakin banyak yang membelanjakan uangnya di sini. Artinya, uang yang beredar di Kota Mojokerto semakin banyak dan ekonominya terus tumbuh,” tuturnya.

Untuk pengelolaan sampah, Ning Ita mengarahkan agar program Bapak Samerto kembali digalakkan, begitu pula budi daya maggot sebagaimana inovasi gempa genting yang menjadi salah satu pendukung. (ywd)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry