PASURUAN | duta.co – Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, bersama Pegawai Pengadmistrasi KUA dan Imamuddin Desa Pucangsari Kecamatan Purwodadi, memberikan Pembinaan dan Penyerahan Akta Ikrar Wakaf (AIW), Rabu (21/2/2024).

Pembinaan dan penyerahan AIW dilaksakan di Masjid Al- Ikhlas, Dusun Pesantren, Desa Pucangsari, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Hadir dalam pembinaan dan penyerahan AIW Kepala KUA Purwodadi, Ahmad Jamaludin Khoir, wakif Khalil dan Khamim dan Nadzir Muhammad To’at.

Sementara itu, Kepala KUA Kecamatan Purwodadi, Ahmad Jamaludin Khoir, berpesan, setelah Akta Ikrar Waqaf (AIW) dilanjutkan ke Sertifikat Tanah Waqaf agar lebih kuat secara legalitas hukum.

“Apabila musholah yang belum ada ikrar waqafnya, agar secepatnya di urus,” harapnya. (Puj)

#KementerianSemuaAgama

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry