DIAMANKAN: Kedua pelaku Curanmor saat diamankan ke Mapolsek Simokerto. Duta/Tunggal Teja

SURABAYA | duta.co – FR (18), seorang pelajar sebuah SMA harus berurusan dengan Polsek Simokerto Surabaya. Remaja asal Jl Kapas Baru Surabaya itu dibekuk Tim Anti Bandit Polsek Simokerto lantaran menyikat motor.

FR tidak sendirian saat menggasak motor Honda Beat L 5564 FF milik Adam (16), asal Jl Sidotopo Surabaya. FR berkomplot dengan temannya, M Indra (22) asal Jl Granting Barat Surabaya. Mereka berdua mencuri motor di Jl Kapasan Dalam Surabaya, Senin (5/6).

Ternyata FR dengan korban masih teman satu sekolah. Karena sebagai teman sekolah, korban pun tak menaruh curiga jika pelaku tersebut tega mengembat motornya.

“Korban ini masih pelajar dan belum memiliki SIM, sehingga tidak boleh membawa motor ke sekolah. Motor yang dibawanya harus parkir di luar area sekolah,” sebut Kompol Masdawati Saragih, Kapolsek Simokerto Surabaya, Selasa (6/6).

Suatu saat, kunci kontak sepeda motor korban tertinggal di motor yang diparkir dan diketahui tersangka FR dan mengambilnya. Setelah kunci motor ditangan, FR menghubungi tersangka Indra dan mengambilnya.

“Saat terangka Indra mengambil motor, sebenaranya diketahui penjaga warung dekat sekolah dan menegurnya. Pelaku menjawab jika disuruh korban dengan alasan ibunya sakit,” terang Masdawati.

Selanjutnya, oleh tersangka motor hasil curian digadaikan ke sesorang di daerah Madura dengan harga Rp 3 juta.  Dari keterangan korban dan pemilik warung, dua pelaku akhirnya berhasil dibekuk.

Polisi masih mengejar satu tersangka lainnya, yakni DD (DPO) yang ikut menikmati uang dari penggadaian motor milik korban.

Tersangka FR mengaku, dirinya melakukan pencurian sepeda motor lantaran ingin mentraktir makan teman-temanya sekolah. Karena selama ini dirinya kerap ditraktir makan dan jajan oleh temannya.

“Saya malu ke teman, karena belum bisa mentraktir makan-makan. Padahal saya sering ditraktir di kantin sekolah. Saya terpaksa mencuri motor dan digadaikan,” aku FR.

Ia dan Indra mengaku, aksi pencurian motor ini merupakan kali pertama. Hasil gadai motor laku Rp 3 juta dan dibagi rata. tom/gal

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry