Anwar Sadad, Pembina Majelis Taklim Imadul Bilad saat memberikan sambutan. (DUTA.CO/Raffael)

PASURUAN | duta.co – Ribuan ibu-ibu dari beberapa desa di 12 kecamatan di Kabupaten Pasuruan, ramai-ramai hadiri Peresmian Pengajian Komunitas Majelis Taklim Imadul Bilad di Djoglo Kejajan, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, Minggu (29/9) siang. Hadir Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak, yang juga meresmikannya.

Peresmian tersebut juga dihadiri Habib Bakar Assegaf bin Hasan Assegaf dan KH Abdullah Zaini. “Kehadiran ibu-ibu yang tergabung dalam majelis taklim Imadul Bilad ini, sebagai wujud dan berkeinginan agar punya wadah. Karena embrionya ini, sejak kedatangan pak Sandiaga Uno di Pasuruan,” ujar Anwar Sadad, pembina Majelis Taklim.

Menurut dia, dengan banyaknya permintaan dari kalangan ibu-ibu saat itu, kemudian mereka membentuk komunitas di 12 kecamatan yang ada di Kabupaten Pasuruan, sehingga mereka berikrar untuk mewujudkan dengan komunitas Majelis Taklim Immadul Bilad. “Dan saya ditunjuk sebagai pembinanya,” ungkap Sadad.

Sadad menegaskan bahwa komunitas Majlis Taklim ini sudah berjalan sejak adanya kunjungan Bang Sandiaga Uno ke Pasuruan saat berkampanye Pilpres. “Majelis ini terbentuk mulai dari dusun-dusun hingga ke desa-desa hingga berkembang ribuan anggota di 12 kecamatan.Majelis taklim bisa berjalan sesuai harapan,” imbuh Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur ini. (raf)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry