JAKARTA | duta.co – Manuver Partai Nasional Demokrat (NasDem), mendeklarasikan Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal Capres 2024, benar-benar membuat rival politiknya gelagapan. Sejumlah Parpol masih berusaha menghentikan laju Anies dengan cara membuntu koalisi NasDem.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) misalnya, terang-terangan berharap PKS (Partai Keadilan Sejahtrera) bergabung dengan koalisi PKB-Gerindra yang digagasnya. “Terus kita pendekatan, saya berharap PKS bisa masuk,” kata Cak Imin saat di Tugu Pahlawan, Surabaya, Sabtu (22/10) sebagaimana warta detik.com.

Ketika PKS mendapat tawaran seperti itu, Partai NasDem ternyata tidak kemrungsung, tidak cemas. Pun PKS, tidak langsung menolak. Partai ini justru merasa terhormat mendapat tawaran dari Cak Imin tersebut. Apalagi, selama ini, hubungan PKS dan PKB selalu baik.

Tetapi, Juru Bicara PKS M Kholid, menilai komunikasi politik dengan NasDem dan Demokrat terkait rencana koalisi pada Pilpres 2024 sudah jauh dan progresif ketimbang dengan partai lainnya. “Komunikasi dengan kedua partai tersebut sudah jauh dan progresif,” ungkap Kholid kepada CNNIndonesia.com, Minggu (23/10).

Kholid justru meminta izin kepada PKB untuk menuntaskan komunikasi politik yang sudah berjalan antara PKS, Demokrat, dan NasDem. “Pimpinan kami juga komunikasinya sangat baik. Namun, kami mohon izin menuntaskan proses komunikasi politik dengan NasDem dan Demokrat,” terang dia.

Sementara, PKB dan Gerindra juga terus merancang sebuah koalisi untuk Pilpres 2024. Bahkan, Cak Imin mengatakan PKB dan Gerindra akan segera meresmikan Sekretariat Bersama (Sekber) di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat. “Sekretariat bersama sedang menunggu siap betul untuk kami resmikan dalam waktu dekat,” tandasnya.

Sumber duta.co di Jakarta, mengatakan, bahwa koalisi PKB dan Gerindra memang kuat, tetapi itu sebatas partai. Sementara, kalau menyebut calon, Gerindra sendiri tidak sreg dengan Cak Imin. “Ini yang repot. Pak Prabowo (Gerindra) tidak mungkin daftar Pilpres untuk kalah yang keempat,” tegasnya. (mky,net)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry