Paket sembako diterima warga. (reinno pareno/duta)

BOJONEGORO | duta.co – PT Pertamina EP Cepu (PEPC) sebagai Kontraktor Kontrak Kerja Sama (K3S) proyek pengembangan Lapangan Gas Unitisasi Jambaran Tiung Biru (JTB) senantiasa memiliki kepedulian yang tinggi kepada warga sekitarnya.

Terlebih, dalam situasai pandemi seperti saat ini, tentu warga banyak yang membutuhkan bantuan untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.

Bertepatan dengan momentum Ramadan tahun ini, PEPC memberikan bantuan sebanyak 3.600 paket sembako Ramadhan untuk warga desa sekitar operasi yang tersebar di empat kecamatan.

Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh Manager JTB Site Office Public Goverment Affair (PGA) PEPC Edy Purnomo, Senin (18/05/2020) kepada Desa Bandungrejo Kecamatan Ngasem, Desa Dolokgede Kecamatan Tambakrejo, Desa Pelem dan Kaliombo, Kecamatan Purwosari, serta Desa Talok, Kecamatan Kalitidu Bojonegoro.

Direksi Sisihkan THR

“Pertamina EP Cepu bersama Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mengadakan kegiatan PEPC Berbagi dalam rangka ikut membantu meringankan beban warga yang tengah dilanda pandemi ini.”

“Sebenarnya pemberian bantuan sembako ini merupakan bagian dari kegiatan Safari Ramadhan yang rutin kami lakukan setiap tahun ke desa desa wilayah operasi dan beberapa yayasan, pondok pesantren serta beberapa lembaga lainnya,” kata mantan dosen Fakultas Komunikasi Universitas Dr Soetomo Surabaya ini.

Sedangkan pendistribusian bantuan sembako tersebut dilakukan secara bertahap. “Untuk Desa Pelem, Desa Dolokgede dan di pondok pesantren rencananya akan didistribusikan besok (hari ini red). Semoga bantuan ini dapat membantu meringankan beban warga yang menerima di masa pandemi corona. Sekaligus kami juga memohon doa warga masyarakat untuk kelancaran Proyek JTB,” tambahnya.

Sementara itu Kepala Desa (Kades) Bandungrejo Kecamatan Ngasem Sapani yang mewakili warga, mengapresiasi kegiatan PEPC, serta mengucapkan terima kasih atas kepedulian PEPC yang telah memberikan bantuan sembako untuk warganya.

“Kami sangat bersyukur meski dalam situasi ekonomi yang sulit, PEPC masih tetap memiliki kepedulian yang tinggi kepada warga kami. Bantuan sembako ini nanti akan kami berikan merata ke warga. Teknisnya per rumah bukan per kepala keluarga. Jika nanti masih lebih, maka akan kami berikan lagi ke warga yang benar benar tidak mampu,” katanya.

Selain bantuan sembako, PEPC melalui para direksinya juga menyisihkan Tunjangan Hari Raya tahun ini untuk disumbangkan kepada warga yang terdampak dalam situasi pandemi corona. rno

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry