PILKADA : Aksi di depan Kantor KPU Kabupaten Kediri (Adi Kurniawan/duta.co)

KEDIRI|duta.co – Perwakilan sejumlah LSM dan organisasi kepemudaan pada Senin (09/03) menggelar aksi di depan Kantor KPU Kabupaten Kediri dimulai pukul 10.00wib. Agenda utama mereka, yang menamakan Aliansi Penegak Demokrasi Kediri Djayati adalah menolak skenario calon bupati tunggal. Mereka menuding munculnya nama Hanindhito Himawan Pramana akan diusung PDIP, tidak melalui proses penjaringan dan telah memborong seluruh partai politik di Kabupaten Kediri.

Dalam aksi ini, mereka menyebutkan bahwa dengan masuknya anak Menteri Sekretaris Kabinet RI, Pramono Anung Wibowo menjadikan politik demokrasi di Kabupaten Kediri menjadi mati. Karena dikabarkan seluruh partai politik, akan memberikan rekomendasinya. Bahkan perwakilan massa ini dihadapan para Komisioner KPU menyatakan bahwa Calon Bupati Kediri dari PDIP ini, tidak mengikuti proses penjaringan dan penyaringan di parpol.

Adapun tuntutan yang disampaikan kepada KPU, Bawaslu dan pengurus partai melalui DPRD Kabupaten Kediri ;

  1. Kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan segala otoritasnya untuk tidak merekomendasikan Hanindhito Himawan Pramana dan mengganti dengan salah satu nama kader terbaik dari PDIP. Yang mengikuti dalam proses penjaringan dan penyaringan yang diadakan oleh DPC PDIP Kabupaten Kediri sendiri.
  2. Kepada parpol – parpol lain yang juga telah mengadakan pendaftaran penjaringan dan penyaringan Bakal Calon Bupati Kediri agar juga memilih salah satu nama yang mengikuti penjaringan dan penyaringan calon bupati tersebut dan bukan orang yang diluar nama – nama sebagai peserta.
  3. Bahwa fungsi parpol dalam sistim demokrasi kita adalah menyediakan kader bangsa dan untuk menjadi calon pemimpin dari salah satu parpol jika mencukupi syarat. Dan bila tidak mencukupi syarat bisa berkoalisi dengan partai lain dan kemudian kemenangannya ditentukan oleh rakyat pemilih.
  4. Kepada semua pihak KPU. KPUD, Bawaslu. DPRD, DPR RI, Mendagri dan parpol – parpol agar menjaga marwah demokrasi agar tidak disalahgunakan menjadi bentuk monopoli dan oligarki politik
  5. Kepada semua pihak sebagaimana tersebut di atas agar memperhatikan aspirasi ini dan menindaklanjuti sebagai antisipasi terhadap bentuk -bentuk kejahatan politik yang merusak pelaksanaan siatem demokrasi kita.
  6. Kepada semua parpol yang telah membuka penjaringan dan penyaringan Bakal Calon Bupati Kediri secara terbuka untuk publik dan telah menerima nama – nama perserta sebagaimana yang ada harus mengangkat Calon Bupati Kediri dan nama – nama yang telah mendaftar. Jikalau sampai mengangkat nama selain nama – nama pendaftar dalam penjaringan dan penyaringan maka parpoI – parpol tersebut sama dengan melakukan kebohongan dan pembodohan terhadap publik.

“Kami Aliansi Penegak Demokrasi Djayati dan para pendaftar penjaringan dan penyaringan di parpol – parpol di Kediri, akan melakukan perlawanan dan gugatan secara hukum,” ungkap Siti Isminah, perwakilan aliansi. (ak/nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry