PACITAN | duta.co – Anggota Satgas TMMD ke-117 Kodim 0801/Pacitan bersama masyarakat terus kebut pengerjaan gapura di Desa Ketroharjo, Kecamatan Tulakan, Kabupaten Pacitan, Senin (24/07/2023).

Gapura dengan panjang 5.5 meter lebar 1.5 tinggi 5 meter tersebut, pembangunannya sudah mencapai 67 %. Untuk pengerjaannya sendiri, benar-benar mengutamakan kualitas agar dapat berdiri kokoh. 

Pelda Muniron anggota Kodim 0801/Pacitan menyampaikan, pembuatan gapura merupakan salah satu sasaran fisik pada program TMMD ke-117, yang bertujuan sebagai tanda pengenal bila ada pengunjung dari luar daerah masuk ke Desa tersebut.

“Dibangunnya gapura di pintu masuk Desa Ketroharjo tersebut, diharapkan dapat memudahkan bagi pengunjung dari luar daerah, disamping sebagai mengenang bahwa adanya kegiatan Pra TMMD di Desa itu,” ujarnya. 

Dia juga mengingatkan kepada  masyarakat, agar dalam mengerjakan gapura tersebut tetap memperhatikan faktor keselamatan, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. 

“Meskipun pembangunan gapura ini belum sepenuhnya jadi, akan tetapi progresnya sudah mulai terlihat. Kemudian dirinya juga bertekat untuk menyelesaikan bangunan tersebut sampai selesai dan berkualitas, hingga batas waktu yang ditentukan,”  jelasnya. rum

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry