BARONGSAI: Wakil Walikota, Ning Lik didampingi Forkompimda Kota Kediri menyambut puluhan peserta kelompok barongsai (duta.co/nanang)

KEDIRI| duta.co –Bertepatan dengan peringatan tempat peribadatan kepercayaan masyarakat Tionghoa, Klenteng Tjoe Hwie Kiong ke – 200 berada di Jl. Yos Sudarso, dimeriahkan penampilan kirab barongsai diikuti perwakilan peserta se – Jawa dan Bali, Minggu (23/4/2017). Sebagai wujud partisipasi, Wakil Walikota, Hj. Lilik Muhibbah didampingi jajaran Forkompimda Kota Kediri menyambut di depan Balai Kota Kediri.

Sementara, Walikota Kediri, Abdullah Abu Bakar menyambut di depan Masjid Agung Kota Kediri. Perayaan digelar sejak Sabtu malam kemarin, sedikitnya 50 personil Polres Kediri Kota, dibantuan 1 regu Satpol PP dan sejumlah petugas keamanan dari Hansip dan Satpam, dilibatkan untuk mengamankan acara dibarengkan dengan HUT Makco Thian Sang Sing Bo, sebutan Dewi Laut, diyakini sebagai penolong para pelaut, pelindung etnis China di wilayah Selatan dan imigran di Asia Tenggara.

Dijelaskan Kapolsek Kota Kediri, Kompol Totok W. SH, bahwa pihaknya menurunkan kekuatan pengamanan sebanyak  50 personel, merupakan gabungan dari Polres Kediri Kota dan Polsek Kota selama acara ini berlangsung.

Ditemui usai acara di Balai Kota Kediri, Kepala Disbudparpora, Nur Muhyar menjelaskan bahwa keberadaan klenteng tersebut telah tercatat di Balai Purbakala dan Cagar Budaya. “Sebagai bentuk melindungi, pihak pemerintah kota turut berpartisipasi dalam peringatan HUT klenteng ini,” jelas Nur Muhyar.

Saking banyaknya peserta kirab, sepanjang jalan yang dilewati kelompok barongsai menjadikan arus terhambat. Sejumlah petugas gabungan dari Satlantas, Dishub dan Satpol PP dilibatkan di sepanjang jalur yang dilintasi. “Kami terus monitor mulai dari titik start hingga kembali finish di halaman klenteng,” jelas Kapolres Kediri Kota, AKBP Anthon Heryadi ditemui di Balai Kota Kediri. (nng)

 

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry