PERLOMBAAN : Ajang perlombaan MTQ KE-XXVIII yang digelar di Kabupaten Tuban. (duta.co/syaiful adam)

TUBAN  | duta.co – Target masuk 10 besar dalam ajang Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXVIII Jawa Timur, tampaknya akan terealisasi jika melihat torehan prestasi yang diukir para kalifah asal Kabupaten Tuban.

Hingga sore ini, Jumat (1/11) Bumi Wali sapaan lain Kabupaten Tuban berhasil mengumpulkan 123 poin. Poin tersebut merupakan lonjakan yang signifikan jika dibandingkan perolehan poin para kafilah Tuban di MTQ Pasuruan dan Banyuwangi.

“Pada Tahun 2015 di Banyuwangi Kafilah Tuban hanya mendapat 10 poin saja dengan peringkat ke-26, sedangkan Pada Tahun 2017 di Pasuruan, Kafilah Tuban mendapatkan 22 poin  dengan peringkat ke-16 dari 38 Kabupaten/Kota Se-Jawa Timur,” Ujar Kabag Kesra Setda Tuban Eko Julianto.

Lebih lanjut Eko Yulianto mengatakan dengan perolehan poin saat ini tidak menutup kemungkinan Kabupaten Tuban akan memenuhi target, bahkan berpeluang masuk 5 besar

Dari informasi yang didapat Duta hingga sore ini kafilah Tuban masih menyisakan satu Cabang lomba, yaitu Tilawah Golongan Dewasa yang akan di lombakan di Masjid Agung Tuban, Jumat malam nanti.

“Malam ini Kafilah Tuban atas nama Rofiatul Muna masih akan turun di perlombaan Tilawah golongan dewasa, Rofiatul Muna merupakan salah satu Kafilah yang diandalkan pada cabang ini, sehingga kita optimis dapat memaksimalkan Perolehan poin untuk Kabupaten Tuban.” Jelas Eko Julianto.

Mantan Camat Semanding ini juga mengatakan pihaknya hingga saat ini masih menunggu hasil akhir dari pengumuman resmi dari Dewan Hakim pada saat penutupan MTQ XXVIII Jatim yang akan dilaksanakan di Alun-alun Tuban, Sabtu (2/11) besok malam.

Sementara itu, Ketua Kafilah Kabupaten Tuban, Khoirul Muqin mengatakan dalam babak final yang digelar hari ini, Kabupaten Tuban sementara sudah meraih 15 kejuaraan dari 15 golongan yang dilombakan. Yakni enam juara pertama, enam juara kedua dan tiga juara ketiga.

“Selain itu, kami juga telah mendapatkan 6 juara harapan, dengan rincian juara Harapan 1

Pertama sebanyak 1 Harapan kedua sebanyak 4 dan harapan ketiga sebanyak 1” terang pria yang juga pegawai Kemenag Tuban ini. (sad)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry