TUBAN | duta.co – Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada para peserta Tuban Specta Night Carnival yang telah menyuguhkan seni budaya serta pakaian adat yang menarik dan sangat menghibur.

“Kami ucapkan terima kasih, Tuban Specta Night Carnival sangat luar biasa,” ungkap Bupati

Bupati kelahiran April 1992 ini juga mengatakan Tuban Specta Night Carnival merupakan rangkaian peringatan HUT ke-77 Republik Indonesia. Sekaligus menjadi wahana untuk mempromosikan kekayaan seni dan budaya yang dimiliki Kabupaten Tuban dan Nusantara kepada generasi muda

“Ini menjadi aset dan potensi kita yang harus terus kita lestarikan. Kami berharap kegiatan serupa dapat dilaksanakan dengan lebih baik dan menarik di tahun mendatang. Keberhasilan penyelenggaraan Tuban Specta Night Carnival juga tidak lepas dari dukungan dan partisipasi semua elemen masyarakat,” ujarnya.

Meski sempat diguyur hujan Tuban Specta Night Carnival yang diawali dengan pertunjukan marching band dan kembang api, serta diikuti 47 regu parade seni budaya tetap dipadati masyarakat yang menyaksikan disepanjang rute dilewati mulai dari Alun-alun Tuban, jalan veteran, Basuki Rahmat hingga GOR Rangga Jaya Anoraga

“Ini merupakan Tuban Specta Night Carnival yang pertama kali digelar,” terang Bupati Tuban yang juga menjabat sebgai Ketua DPD Partai Golkar ini.

Sementara itu, Ketua penyelenggara kegiatan, Eko Julianto menyapaikan kegiatan Tuban Specta Night carnival dalam rangka memeriahkan peringatan hari kemerdekaan RI ke 77 diikuti oleh sekitar 47 kelompok, yang terdiri dari SLTP sederajat  berjumlah 19 kelompok, SLTA sederajat 15 kelompok, Perguruan Tinggi sebanyak  4 kelompok, komunitas seni 7 kelompok, cung ndhuk 1 kelompok, dan dari paskibraka sebanyak 1 kelompok.

Berbagai ornamen seperti lampu untuk memancarkan warna menarik disuguhkan untuk membuat karya yang dipamerkan semakin tampak mewah

“Ada 47 kelompok, dimana mereka sangat kratif tidak hanya menyuguhkan seni dan kebudayaan nusantara, mereka juga memainkan lighting untuk mempercantik dan memperindah penampilannya,” pungkasnya. (sad)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry