MERACIK: Mahasiswa Diploma Kepariwisataan Unmer Malang sedang meracik Cwimie Saus Padang di Festival Cwimie & Bakso Kota Malang. Stan Unmer Malang laris diserbu pengunjung. Duta/Humas Unmer

MALANG | duta.co – Cwimie dan Bakso telah menjadi ikon kuliner khas Malang. Tidak heran bila kedua kuliner ini mampu menarik minat wisatawan luar kota untuk mencicipi kelezatan rasanya. Untuk memperkenalkan kuliner khas Malang tersebut pada 19 dan 20 Juli 2017 Pemerintah Kota Malang menyelenggarakan Festival Bakso & Cwimie yang digelar di depan Balai Kota Malang.

Puluhan stan bakso dan cwimie memadati area dan saling berlomba-lomba untuk menyajikan kelezatan dan keunikan rasa masing-masing. Tidak mau ketinggalan Universitas Merdeka (Unmer) Malang turut memeriahkan festival ini dengan stan cwimie dari Diploma Kepariwisataan dan Pentol Sayur dari program studi (prodi) Administrasi Bisnis, Fakultas Ilmu Sosial & Politik (FISIP).

Menurut Dosen Diploma Kepariwisataan, Rulli Krisnanda, STr, Par, ”Kami memadukan cwimie dengan bumbu kuliner khas nusantara seperti saus padang dan saus ayam betutu. Ini merupakan kreasi dari mahasiswa sendiri.” Dengan sajian yang berbeda, pada hari pertama festival cwimie laris manis diserbu pengunjung.

Di stan FISIP memperkenalkan menu Pentol Sayur dan Mie Goreng Spesial. Racikan pentol dari kombinasi daging dan sayuran dipadu dengan bumbu pedas cukup menarik minat masyarakat. “Kami berinovasi dengan menampilkan jajanan yang sehat dan bergizi,” tutur Ginandjar Indra Kusuma Nugraha, SAB, MAB. selaku dosen administrasi bisnis.

Dalam kunjungannya ke stan Unmer ketua Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat (LPPM), Prof Ir Agus Suprapto, MSc, PhD. memuji kreasi kuliner karya mahasiswa. “Keberanian mereka dalam berinovasi di bidang kuliner cukup kreatif, apalagi bila hal ini didukung dengan semangat entrepreneurship maka akan dapat menjaring lebih banyak konsumen,” pungkas Prof Agus.

Nantinya menu cwiemie dan pentol sayur ini akan disajikan dalam gelaran Entrepreneur Day Unmer Malang sebagai karya kewirausahaan mahasiswa Unmer Malang. hms

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry