NGELURUK : Pengurus Kecamatan (PK) Partai Golkar Sidoarjo 'ngeluruk' kantor DPD Provinsi Golkar di Surabaya. (duta.co/yudi irawan)

SIDOARJO | duta.co – Sebanyak 15 ketua Pengurus Kecamatan (PK) Partai Golkar Sidoarjo, hari ini Selasa 18 Agustus 2020 ‘ngeluruk’ kantor DPD Provinsi Golkar di Surabaya.

Berkumpul di kantor DPD Golkar, sebanyak 15 ketua PK Golkar Sidoarjo berangkat bersama menggunakan mobil ke kantor DPD Provinsi.

Mereka ‘ngeluruk’ kantor DPD Provinsi karena ada indikasi belum ada sinyal lampu hijau jika pelaksanaan Musda Golkar Sidoarjo dengan agenda pemilihan Ketua Baru, terancam batal.

“Kita sebagai Ketua Kecamatan Partai Golkar Sidoarjo menanyakan kepastian Musda untuk Kabupaten Sidoarjo, ke DPP Provinsi kapan pelaksanaan Musda,” Tegas Ketua PK Gedangan, Suhaji

Masih dikatakan Suhaji, dirinya dan kawan-kawan PK bermaksud sekedar menanyakan, kapan pelaksanaan Musda digelar di Sidoarjo.

“Kalo pelaksanaan Musda dilaksanakan besok tanggal 19 Agustus, sampai dengan hari ini Ketua PK belum mendapatkan penjelasan atau undangan secara resmi. Artinya Musda belum dapat lampu hijau dari Provinsi,” tegasnya.

Pelaksanaan Musda partai DPD Golkar Sidoarjo yang menyelengarakan tapi yang menjadwalkan harinya DPD Provinsi.

“Jika nanti diundur, kita bisa menerima karena deadline terakhir tanggal 31 Agustus. Dari 38 Kabupaten, ada 7 Kabupaten termasuk Sidoarljo belum melaksanakan Musda,” Tutup Suhaji, Ketua PK Gedangan.(yud )

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry