HUT : Nur Muhyar, Ketua Panita Hari Jadi Kota Kediri ke-1140 (duta.co/Nanang Priyo)

KEDIRI | duta.co -Seperti tahun sebelumnya, sejumlah acara kolosal akan kembali digelar dalam Peringatan Hari Jadi Kota Kediri ke-1140 yang digelar tahun ini. Disampaikan Nur Muhyar, Kepala Disbudparpora yang juga ketua umum panitia, dikonfirmasi di ruang kerjanya, Senin (01/07/2019), rangkaian akan dimulai pada 4 Juli besok dan berakhir 7 September 2019.

Penampilan artis pemeran film Yo Wis Ben, pameran keris, carnival night, pekan budaya, pengajian akbar bersama Habib Syech dan KH. Anwar Zahid, kemudian mahakarya hingga kompetisi English Massive akan kembali digelar.

“Namun dari semua agenda kegiatan ini, kita tonjolkan terkait budaya serta memakai pakaian Kadhiren saat acara Manusuk Sima dan Kirab Pusaka,” terang Nur Muhyar.

Seperti sebelumnya, rangkaian acara ini nanti jelas menyedot animo penonton yang luar biasa, untuk itu dimohon partisipasi dan kerjasama kepada warga Kota Kediri untuk turut menjaga dan menyukseskan susunan acara telah disusun panitia.

“Jelas macet dan akses jalan pasti terganggu, meski kami telah turunkan petugas gabungan dan melakukan sosialisasi, namun kerjasama semua pihak terutama warga yang dlintasi, sangat kami harapkan,” ungkap Ketua Umum Hari Jadi Kota Kediri.

Selain kemacetan, Nur Muhyar pun menyebutkan kendala berikutnya adalah faktor anggaran yang tidak terpusatkan pada satu sistem pelaporan. Sejumlah kegiatan ini merupakan gabungan dari sejumlah satuan kerja seperti Dinas Pendidikan, Dinas Sosial, Dinas Koperasi UMKM serta Disbudparpora.

“Kendala utamanya ya anggaran, karena turunkan ke masing-masing satuan kerja dan di sinilah sinergitas panitia umum diuji,” terangnya. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry