COVID : Data yang dirilis Kominfo Propinsi Jawa Timur (istimewa/duta.co )

KEDIRI|duta.co – Berdasarkan rilis dikeluarkan Dinas Kominfo Pemerintah Propinsi Jawa Timur tertanggal Senin 25 Mei 2020, tertulis dalam data tersebut terdapat. Tambahan 13 kasus baru di wilayah Kota Kediri atas tertularnya Covid-19. Meski demikian, pihak gugus tugas belum menyampaikan rilis resmi atas penambahan ini dan tim bentukan Pemerintah Kota Kediri ini menjadikan pertanyaan sejumlah publik atas konsistan dan komitmennya dalam memberikan informasi.

Hal ini mengacu pernyataan Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar, agar warga Kota Kediri selalu percaya pada sumber informasi yang jelas dan itu yang menggeluarkan tim Gugus Tugas Kota Kediri. Padahal biasanya setelah mendapat kabar, orang nomor satu di Kota Kediri ini segera mengabarkan melalui unggahan video vlog di akun pribadi miliknya. “Kami malah belum mendapat info hingga hari ini ada tambahan kasus meski sebenarnya banyak yang mempertanyakan data dari sumber Kominfo Jatim,” terang Katino, Wakil Ketua DPRD Kota Kediri dari Fraksi Gerindra.

Mengacu data diunggah Kominfo Jawa Timur, terdapat penambahan 13 pasien terkonfirmasi positif Covid-19. Keterangan dari sejumlah sumber, bahwa pelaksanaan Swab Tes dilakukan di BBKTL Surabaya. Menjadikan ironis dan semoga bukan dianggap angka sial bila ternyata kabar ini benar. Karena menyebutkan terdapat tiga anak masih duduk di bangku sekolah terkonfirmasi tertular Corona. Dimana 12 orang pasien berada di wilayah Puskesmas Ngletih Kecamatan Pesantren dan 1 orang pasien dari Puskesmas Campurejo Kecamatan Mojoroto. “Ada 7 orang pasien klaster Pabrik Rokok Mustika Tulungagung dan 6 orang pasien dikarenakan tertular,” terang sumber duta.co. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry