PERSETERUAN: Perseteruan Real Madrid vs Barcelona tidak bisa dilepaskan dari perseteruan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo (duta.co/dok)

MADRID | duta.co – Rivalitas Real Madrid vs Barcelona sangat menarik untuk disimak dan disaksikan. Perseteruan Real Madrid vs Barcelona tidak saja dalam kompetisi La Liga, melainkan pada level Liga Champion selalu menarik untuk diikuti. Lantas, bagaimana prediksi pertemuan Real Madrid vs Barcelona kali ini. Sepertinya Real Madrid lebih dijagokan memenangi pertandingan kali ini.

El Clasico edisi ke-266 siap dipentaskan antara Real Madrid kontra Barcelona dalam laga yang digelar di Estadio Santiago Bernabéu, Madrid, pada Minggu waktu setempat, atau Senin dini hari, pukul 01.45 WIB.

Layaknya kredo dalam sepak bola, yang menyebutkan bahwa segala sesuatu dapat saja terjadi di lapangan, Real Madrid terang berada di puncak klasemen Liga Spanyol (La Liga) pada pekan ini, dengan unggul tiga poin atas Barcelona.

Real Madrid mengemas 75 poin setelah melakoni 31 laga, sementara Barcelona mengantongi 72 poin setelah menjalani 32 pertandingan. Kemenangan tentu saja bakal mengokohkan pasukan Real Madrid yang diasuh Zinedine Zidana untuk segera meninggalkan kejaran seterus lawasnya itu.

Sedangkan bagi Barcelona, laga ini benar-benar duel hidup atau mati, lantaran pasukan besutan pelatih Luis Enrique ini gagal melaju ke babak selanjutnya di ajang Liga Champions. Jelas, bahwa skuad Enrique berada di bawah tekanan, lantaran titel liga domestik menjadi satu-satunya harapan untuk membawa kehormatan Barcelona di pentas bola dalam negeri.

Barcelona sedang dirundung segudang problem yang boleh dibilang masif, sementara penampilan Madrid kian efektif dan kian mempesona di bawah arahan Zidane. Ini lantaran Blaugrana terancam bakal tidak diperkuat oleh salah pemain bintangnya di lini depan, yakni Neymar yang masih terkena suspensi.

Barca termotivasi membuat penebusan setelah gagal di ajang Liga Champions; sementara Madrid terus ngotot membuka peluang meraih dua gelar juara pada musim ini.

Real Madrid lolos ke babak semifinal di Liga Champions dengan menang agregat 6-3 atas Bayern Munchen. Ini jelas memotivasi Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan. Prediksi hasil laga, Real Madrid: 2 dan  Barcelona: 1. (imm/ant)

 

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry