ODGJ : Tim medis Puskesmas Mojo bersama perangkat desa menjemput Sriah di rumahnya (duta.co/humas)

KEDIRI | duta.co -Perjuangan Relawan Dewan Kesehatan Rakyat (DKR) Koordinator Jawa Timur melakuan oberservasi dan pendampingan pasien Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), kepada Sriah (53) warga RT. 06 RW.02 Dusun Puhpluwang Desa Ngetrep Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri, akhirnya mendapat pelayanan dari tim medis Puskesmas Mojo.

Pada Jumat pagi (26/04/2019), akhirnya ibu lima anak ini dirujuk ke RSJ Menur Surabaya. Hal ini disampaikan Krisna Setiawan, plt. Kepala Kominfo Kabupaten Kediri, bahwa pihak pemerintah desa, bersama tim medis puskemas dan didampingi anggota keluarga membawa pasien telah puluhan tahun mengalami gangguan jiwa ini mendapatkan perawatan medis.

Berdasarkan data observasi, dibenarkan bila Sriah dengan NIK : 3506024106660002, Peserta PBI-JK (KIS: 0000673029663) menderita gangguan jiwa sudah 16 tahun.

“Tahun 2016, menggunakan KIS dirujuk ke RSJ Lawang oleh Puskesmas Ngadi bersama dengan pemerintah desa. Setelah pulang dari RSJ klien lebih baik dan mendapatkan perawatan dari puskesmas,” jelas Camat Mojo, Sukemi.

Setahun setelah dari RSJ, Sriah dikabarkan tidak mau minum obat dan sering keluyuran dan mengamuk di lingkungan masyarakat. Sehingga ibunya yang sudah tua harus menjemput dan mengganti kerusakan rumah warga yang diakibatkan ulah Sriah.

“Akhirnya, ibu kandungnya bersama dengan warga sekitar, pada 6 bulan yang lalu, memasung dengan memasang rantai pada tangan dan kaki di sebelah rumahnya agar tidak keluyuran. Keluarganya tercatat dalam Basis Data Terpadu Kemiskinan, mendapatkan program PKH lansia, Bantuan Pangan Non Tunai dan mendapat Kartu Indonesia Sehat (PBI-JK),” terang Krisna Setiawan.

Sebelumnya, tim medis RSJ Menur pada Kamis kemarin menyempatkan hadir melihat kondisi Sriah, usai melakukan kunjungan ke rumah Wiji Fitriani. Harapan besar disampaikan Suparmi, agar mendapatkan uluran tangan dari pemerintah untuk membantu kesembuhan anaknya.

“Saya ijinkan jika diobatkan dan semoga hingga sembuh,” ujarnya saat ditemui di rumahnya. (nng)

 

 

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry