Malam Jumat Kemana? Monggo Ngaji Bareng Gus Lik di Musala GG Unit VI

1698

KEDIRI – duta.co, Meski marak bermunculan ulama atau ustadz tampil di sejumlah acara. Bahkan disiarkan langsung sejumlah televisi, diakhiri para jamaah meminta foto bersama. Namun hal ini tidak berlaku bagi kyai kharisma KH. M. Douglas Tohya Yahya akrab disapa Gus Lik. Sosok santun dan ramah pada siapapun ini berusaha menghindar bila diambil foto ataupun videonya disiarkan secara langsung.

Bertempat di Musala Unit VI PT. Gudang Garam .Tbk, Jl. Tungul Wulung Desa Karangrejo Kecamatan Ngasem pada nanti malam (17/10) akan digelar agenda rutin Pengajian Malam Jumat (PMJ) bersama Gus Lik. Acara Ngaji Gus Lik digelar pabrik rokok berpusat di Kediri ini, dipastikan akan dihadiri ribuan jamaah dari sejumlah kota.

“Ini merupakan agenda rutin kami, menghadirkan beliau bertempat di Musala Asrama Unit VI dan acara ini terbuka untuk umum seperti sebelumnya,” terang Kabid Humas PT. Gudang Garam .Tbk, Iwhan Tricahyono. Untuk menyukseskan kelancaran selama acara dan mengantisipasi terjadinya kemacetan puluhan personil Polisi akan diturunkan.

Dijelaskan Kasubag Humas Polres Kediri, Iptu Purnomo, personil gabungan tersebut dari Polsek Gampengrejo dan Sub Sektor Ngasem. “Kami akan terjunkan pengamanan dan mengatur lalu lintas dari anggota Polsek Gampengrejo dan Sub Sektor Ngasem,” terang Iptu Purnomo. Selain itu, tim keamanan pabrik rokok juga akan diterjunkan bersama anggota Banser Kabupaten Kediri. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry