Salah satu anggota tim menunjukkan hasil pembuatan the debu melalui ponselny. DUTA/ist

SURABAYA l duta.co – Empat Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) berinovasi. Kali ini inovasi mereka dengan membuat teh debu.

Teh debu ini adalah hasil olahan dari daun beluntas yang memiliki kandungan dan khasiat untuk kesehatan dan dicampur dengan gula batu.

Inovasi ini mendapatkan hibah dari Direktorat Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM).

Empat mahasiswa yang memiliki ide brilian ini adalah Adinda Priyanti Dewi, Nur Aisyah, Marwatul Hasanah ketiganya dari program studi (prodi) D4 Analias Kesehatan  dan Avia dari prodi S1 Gizi.

Nur Aisyah mengatakan, ide pembuatan teh debu ini karena banyaknya daun beluntas ditemui di pinggir jalan dan hanya menjadi tanaman liar tanpa dimanfaatkan secara maksimal. Padahal, manfaat dari daun ini sangat banyak untuk kesehatan.

“Namun di sini saya dan tim membuat daun beluntas ini lebih mudah untuk dinikmati dengan dibuat seperti teh celup. Dalam satu kantongterdiri dari berbagai macam ramuan yang dapat menjaga kesehatan tubuh yang mengonsumsinya,” ujar Aisyah, Senin (21/9).

Aisyah menjelaskan daun beluntas memiliki beberapa khasiat seperti meningkatkan nafsu makan, membantu melancarkan pencernaan, meluruhkan keringat, menghilangkan bau badan dan bau mulut.

Selain itu juga dapat meredakan demam, nyeri tulang, sakit pinggang, dan keputihan. “Jadi daun ini memiliki khasiat yang sangat bagus jadi kami ingin membuat minuman ini dapat mudah untuk dinikmati,” jelasnya.

Tidak hanya itu dalam satu kantong teh ini terdapat bunga mawar yang memiliki manfaatnya untuk meredakan sakit kepala, memperbaiki sistem pencernaan, menurunkan berat badan, meningkatkan sistem imun dan menyehatkan mata.

“Selain itu ada gula batu yg mempunyai khasiat, sumber energi tubuh, meredakan setres, meredakan nyeri haid, dan solusi bagi penderita darah rendah,” ucapnya.

Cara mengonsumsinya, sama dengan teh celup yang sudah banyak beredar di masyarakat. Sehingga masyarakat bisa dengan mudah, di manapun dan kapanpun untuk menikmati teh dengan khasiat untuk kesehatan ini. ril/hms

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry