TEBAS | duta.co – Kajian rutin Tarekat Qodarian wa Naqsabandiyah Khatibiyah, Sambas yang biasanya dilaksanakan di Gang Amanah Desa Tebas, Kecamatan Tebas, kali ini dilaksanakan di kediaman Adnan di Dusun Sebindang, Desa Makrampai, Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas, pada Jumat (23/3/2018) malam.

Adapun tema yang diangkat dalam kajian kali ini adalah tentang Hikmah menghadiri majelis dzikir.

Adnan mengungkapkan begitu banyak hati orang terpaut kepada majelis-majelis yang dapat mengotori hati mereka, namun sangat jarang orang-orang yang terpaut hatinya untuk menghadiri majelis dzikir.

“Begitu meruginya orang yang enggan untuk menghadiri majelis dzikir, banyak manfaat dan syafaat yang didapatkan ketika menghadiri majelis dzikir. Ungkap Adnan.

Dalam penyampaian tausiyahnya kali ini Syekh Jayadi M. Zaini menjelaskan tentang hikmah dari menghadiri suatu majelis dzikir.

“Majelis dzikir adalah taman surga bagi orang yang beriman dan selalu menghadiri majelis dzikir. Majelis dzikir dapat memperkuat hubungan silaturahmi sesama umat muslim. Dengan berdzikir dapat menghilangkan persoalan-persoalan kehidupan. Berdzikir memberikan ketenangan hati bagi orang istiqomah berdzikir. Berdzikir dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT.,” jelasnya.

“Barang siapa yang berdoa dalam majelis dzikir, maka doanya diaminkan oleh para malaikat. Berdzikir juga merupakan obat bagi orang yang memiliki penyakit ragu, oleh karena itu hadirilah majelis dzikir insyaallah penyakit ragunya akan terobati,” ungkap Jayadi.

Selain mendapatkan ilmu dan ketenangan batin, orang-orang yang sering menghadiri majelis dzikir juga termasuk kepada kelompok fisabilillah. Lanjutnya.

Acara yang dipandu oleh Salam dimulai dengan Shalawat Thariqah dan kemudian penyampaian kajian keislaman oleh Syekh Jayadi M. Zaini. Kegiatan juga diisi dengan Tawassul oleh Aswadi, kemudian dilanjutkan dengan dzikir oleh Adnan dan diakhiri dengan doa oleh Saodi.

Kajian keislaman yang dilaksanakan di Kecamatan Tebas berlangsung setiap satu minggu satu kali. Semoga dengan adanya majelis dzikir akan membersihkan hati-hati yang bernoda. Semakin sering TQN melaksanakan dzikir dan kajian, maka TQN Khatibiyah Sambas akan semakin dikenal oleh masyarakat banyak. (hlm)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry