SAMPANG | duta.co – Memeriahkan hari Bhayangkara ke-76, Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Sampang, menggelar berbagai kegiatan bersama Forkopimda, PWI & Segenap Wartawan Sampang, Jumat (24/6/2022).

Mulai Jalan-Jalan Sehat (JJS), Senam, Pertandingan Bola Voli, hingga pemberian Surat Izin Mengemudi (SIM) secara gratis.

Menarik saat Pertandingan Bola Voli antara Forkopimda antaranya, Kapolres Sampang AKBP Arman, Bupati Sampang H. Slamet Junaidi, Wakil Bupati Sampang, H. Abdullah Hidayat, Kajari Sampang Imang Job Marsudi, Sekdakab Sampang H. Yuliadi Setyawan, Sekwan Sampang H. Anwari Abdullah, melawan PWI Sampang dan segenap Wartawan yang bertugas di Sampang.

Dimana dalam 2 set pertandingan, Forkopimda berhasil mengalahkan PWI dan segenap Wartawan. Selain itu, pertandingan antar jajaran Polsek 14 Kecamatan, yang mana juaranya dari Polsek Kecamatan Sampang, dengan mengalahkan Jajaran Mapolres Sampang, yang di dominasi Jajaran Resort Kriminal (Reskrim) Polres Sampang.

Selain itu, undian JJS berlangsung, hingga dipenghujung acara, pemberian SIM gratis, bagi 3 Warga Kabupaten Sampang yang kelahirannya, tepat tanggal 01 Juni, sebagai mana lahirnya Bhayangkara RI.

Proses pemberian SIM gratis tersebut dilakukan secara acak atau dilotre, hal itu dilakukan karena Masyarakat pemohon SIM yang kelahirannya tepat pada tanggal 1 Juli di Sampang cukup banyak, sehingga harus disesuaikan warga terdekat dan disiplin perpanjangan SIM-nya.

Usai memberikan SIM, Kapolres Sampang AKBP Arman didampingi Kanit Regident Satlantas Polres Sampang Ipda Iwan Suhadi mengatakan, jika SIM gratis itu diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap Masyarakat serta ungkapan rasa syukur korp Bhayangkara kepada Masyarakat kota Bahari.

“Melalui rangkaian kegiatan jelang peringatan Hari Bhayangkara ini kita bangun sinergitas dengan berbagai pihak, seperti halnya kegiatan hari ini diawali dengan Jalan-jalan Sehat (JJS), senam bersama dan pertandingan bola voli antara Forkopimda dan Wartawan, terakhir ditutup dengan pemberian SIM gratis ini,” ungkapnya.

Selain itu, orang nomor satu di korp Bhayangkara Sampang tersebut berharap di usia yang semakin dewasa saat ini, Polri akan makin dicintai Masyarakat dan terus memberikan yang terbaik bagi Masyarakat dalam hal pelayanan.

“Kami juga berharap bisa berbuat lebih banyak dan yang terbaik kepada Masyarakat dalam hal pelayanan publik, sehingga hadirnya Polri semakin dicintai lagi,” harapnya.

Ketua PWI Sampang, Fathor Rahman mengucapkan selamat HUT Bhayangkara RI yang ke-76, yang sama dengan usia lahirnya PWI, yang lebih awal bulan, pada 9 February 1946.

“Semoga rangkaian sederhana dan menghibur ini terus dilaksanakan setiap tahun, dan terus bersinergi tidak hanya dengan PWI, tapi juga dengan Forkopimda serta masyarakat luas”harapnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Samsuri, Rido’i dan Musleh, warga yang mendapatkan SIM gratis mengaku senang dan berterima kasih kepada Polres Sampang, khususnya kepada Kapolres Sampang,”Terimakasih pak Kapolres sudah memberikan SIM gratis,” singkatnya.

Adapun tiga warga yang mendapatkan SIM gratis diantaranya, atas nama Samsuri warga asal Desa Ombul Kecamatan Kedungdung, Rido’i warga asal Desa Gunung Maddah Kecamatan Kota Sampang, serta Musleh warga asal Desa Aeng Sareh Kecamatan Kota Sampang.(tur)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry