BENCANA : plt. Kalaksa BPBD Kabupaten Kediri, Slamet Turmudi (Adi Kurniawan/duta.co)

KEDIRI|duta.co – Berdasarkan data BPBD, bahwa bencana terjadi pada hari Minggu, terjadi di wilayah kabupaten Kediri cukup memprihatinkan. Akibat angin puting beliung, mengakibatkan sejumlah fasilitas umum dan 33 rumah milik warga rusak. Begitu juga bangunan SDN 1 Ngreco dan Balai Desa Ngreco. Penjelasan di atas disampaikan plt. Kalaksa BPBD Kabupaten Kediri, Slamet Turmudi ditemui di ruang kerjanya, Selasa (03/03).

Sejumlah atap rumah rusak yang tersapu angin, kemudian terdapat satu korban mengalami luka karena kejatuhan genteng, terjadi di wilayah Desa Ngreco Kecamatan Kandat. Lalu kejadian tanah longsor di Desa Kalipang Kecamatan Grogol, lebih dikarenakan tidak ada tanaman penguat di bibir sungai.

“Kami dari BPBD sudah menyumbangkan beberapa material untuk korban bencana di Ngreco dan Kalipang. Kemudian memberikan bantuan sembako kepada warga yang dinilai kurang mampu,” jelasnya.

Kemudian dibantu TNI, Polri dan masyarakat kini tengah melakukan pembersihan dan perbaikan rumah warga yang rusak. Adapun terkait longsor di Sungai Kalipang, saat ini pemerintah daerah tengah memasang bronjong agar tidak terjadi longsor susulan. (adi/nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry