BERBAGI: Ketua YCRS saat menyantuni anak yatim di kantor yayasan setempat Desa Bujur timur Duta/Habib

PAMEKASAN | duta.co – Yayasan Cahaya Rahmana Semesta (YCRS) menggelar silaturahim bersama lebih dari 100 anak yatim se Desa Bujur Timur, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan, Kamis (06/05/21).

Para anak yatim didampingi keluarga. Rata-rata setiap anak di dampingi satu orang keluarga. Namun ada juga yang dikoordinir oleh tokoh masyarakat.

Turut hadir saat kegiatan; Kades Desa Bujur Timur, Moki Efendi beserta perangkat,  anggota BPD Desa Bujur Timur. Selain itu hadir juga anggota DPRD Pamekasan Munaji, Babinsa serta Babinkamtibmas.

Puluhan tokoh masyarakat seperti tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh pendidikan, serta insa pers juga hadir memeriahkan silaturahmi akbar bersama anak yatim tersebut. “Jumlah orang yang check in sekitar 300 Orang” Kata ketua Yayasan Nurrahman dalam siaran persnya.

Ditambahkan, kegiatan silaturahmi kali ini merupakan kegiatan yang ke-7 kalinya. Sejak yayasan didirikan pada tahun 2018, setiap tahun yayasan menggelar kegiatan hingga 2 kali. Program ini semata-mata untuk menjalankan perintah agama, yakni menyantuni anak yatim.

Mamank begitu disapa, memohon dukungan doa pada para anak yatim serta keluarga, ulama, tokoh dan pejabat agar yayasan segera bisa membuka asrama atau pemondokan.

“Target kita, sebelum akhir tahun ini sudah menampung anak yatim. Jadi semua fasilitas pendukung akan kami genjot,” Paparnya.

Dia juga menegaskan visi-misi yayasan menyediakan kebituhan dasar secara gratis. Seperti makanan, pakaian, tempat yang layak dan pendidikan berkualitas.

Dijelaskan tentang realitas banyaknya jumlah anak yatim di pelosok desa. Di Desa Bujur Timur saja, data yang masuk ke panitia lebih 100 anak. Dengan jumlah yang begitu besar itu, semestinya sudah ada lembaga yang concern menangani anak yatim.

Apalagi di wilayah yang notabene ummat islam. Sebab islam sangat menganjurkan untuk memperhatikan anak yatim, merawat, menyayangi dan menyantuni mereka.

“Banyak sekali ayat dalam Al-Quran memerintahkan agar memperhatikan anak yatim. Bahkan Allah menyebut orang yang menghardik atau menyakiti maupun mentelaantarkan anak yatim sebagai pendusta agama,” pungkasnya. bib

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry