Ziarah ke makam Pendiri Yayasan Khadijah, KH Abdul Wahab Turcham di Makam Tembok Surabaya, Kamis (10/3/2022). DUTA/ist

SURABAYA | duta.co – Yayasan Taman Pendidikan dan Sosial Nahdlatul Ulama Khadijah (Yayasan Khadijah) menggelar rangkaian Haul ke-27 KH Abdul Wahab Turcham.

Rangkaian acara itu digelar sejak beberapa hari terakhir. Salah satunya melakukan ziarah ke makam sang pendiri yayasan di Makam Tembok Surabaya. Perwakilan guru, karyawan dan siswa dari sekolah yang berada di bawah yayasan menggelar ziarah secara bergantian.

Pada Kamis (10/3/2022) ziarah juga dilakukan pihak pengurus yayasan, seluruh kepala sekolah dan guru dari semua unit pendidikan yang berada di bawah yayasan itu. Juga tampak khusyuk dalam doa Ketua Yayasan, Prof KH Ridwan Nasir.

Ridwan mengatakan jasa Abdul Wahab Turcham perlu dikenang. Karena dialah satu-satunya yang memperjuangkan peradaban dan pendidikan perempuan di Surabaya.

“Di tahun 50an upaya pendidikan memang gencar dilakukan namun itu untuk laki-laki. Untuk perempuan belum ada.Tapi beliau itu memperjuangkannya. Dan Yayasan Khadijah untuk tempat belajar kaum perempuan,” jelasnya.

Dari perjuangan Abdul Wahab Turcham itu, harkat dan martabat kaum perempuan di Surabaya itu bisa terangkat. “Jadi kita melakukan serangkaian acara haul itu untuk mengenang jasa-jasa beliau,” tuturnya.

Dalam rangkaian haul ini pula, Yayasan Khadijah menggelar berbagai lomba mulai story telling, vlog hingga reel yang berkaitan dengan sang pendiri.

Puncak acara haul akan digelar Sabtu (12/3/2022) yang dihadiri Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa serta pendiri Pondok Pesantren Bumi Shalawat, KH Agoes Ali Mashuri. Dan acara ini digelar secara online dan offline. end

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry