SURABAYA | duta.co – Sekretaris Lembaga Akademi Angkatan Laut (Seklem AAL) Laksma TNI Yoos Suryono Hadi, M.Tr.(Han) mewakili Gubernur AAL Laksma TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr. (Han) menghadiri Peringatan Hari Jadi Ke-75 Provinsi Jawa Timur yang digelar di halaman Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo No. 7 Surabaya pada Senin (12/10).

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memimpin langsung peringatan Hari Jadi Propinsi Jatim ke-75 yang diperingati setiap tanggal 12 Oktober, yang kali ini mengusung tema “Semangat Nawa Bhakti, Satya untuk Jawa Timur Maju”.

Gubernur Jawa Timur mengatakan, dampak dari pandemi covid-19 saat ini sangat terasa bagi masyarakat, salah satunya adalah kesulitan ekonomi akibat banyaknya para pekerja yang dirumahkan atau bahkan pemutusan hubungan kerja.

“Hal ini menjadi tuntutan bagi masyarakat kita untuk lebih peduli dan saling menolong dengan semangat gotong royong, persaudaraan, serta solidaritas yang kuat, harus bersatu padu dan bangkit, kita harus bekerja keras mewujudkan rakyat sehat, ekonomi sehat dan rakyat selamat, ekonomi selamat,” terang Khofifah.

Dalam kesempatan ini Khofifah juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak dan unsur yang membantu serta bersinergi dengan pemerintah provinsi Jawa Timur. Provinsi Jatim punya 9 bhakti, yakni Jatim sejahtera, Jatim kerja, Jatim cerdas dan sehat, Jatim akses, Jatim berkah, Jatim agro, Jatim berdaya, Jatim amanah dan Jatim harmoni.

Untuk itu, Gubernur Jatim mengajak seluruh masyarakat untuk mensukseskan 4 hal penting yaitu, mensukseskan Pilkada serentak di 19 Kabupaten di Jatim, merapatkan barisan untuk mencapai target kualitatif dan kuantitatif Nawa Bhakti Satya, Konsistensi dan kesiapsiagaan dalam mengatasi dampak Pandemi Covid-19 serta menjadikan Jawa Timur tetap aman dan kondusif. (nzm)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry