Prof Nasih mengaku senang dengan capaian Unair di 2022 ini. DUTA/ist

SURABAYA | duta.co – Universitas Airlangga (Unair) meraih rangking 369 dunia QS World University Rangking (WUR). Dengan raihan ini, Unair melompat 96 poin dari 465 di tahun lalu.

Rektor Unair, Prof Mohammad Nasih mengaku senang dengan capaian ini. Namun, semua ini tidak bisa diraih tanpa adanya kerjasama semua pihak.

“Ini di luar ekspektasi kami. Bahkan, melebihi ekspektasi yang kami targetkan. Sungguh capaian yang luar biasa. Terima kasih untuk semua pihak yang telah bersama Unair selama ini,” ujar Prof Nasih, Kamis (9/6/2022).

Ada dua komponen yang dmenjadi kontributor utama dalam capaian ini yakni academic reputation yang menempati urutan 277 dunia dan employer reputation yang menempati urutan 125 dunia.

“Ini proses yang sangat ketat dan selama setahun ini kami fokus pada kualitass. Dan hasilnya bisa kita nikmati bersama,” tandasnya.

Dengan raihan ini, ada banyak pekerjaan rumah yang harus dibenahi lagi. Pembenahan dan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan inovasi-inovasi serta menambah jejaring lebih banyak lagi baik dari dalam dan luar negeri.

Kolaborasi dengan perguruan tinggi dalam dan luar negeri, kerjasama dengan berbagai pihak, serta dengan industri dan mitra.

“Capaian ini bukan hanya target Unair tapi target nasional. Nasional menargetkan minimal ada lima perguruan tinggi yang masuk top 500 dunia dan itu sudah tercapai dengan masuknya IPB,” ttukasnya. end

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry