Petuga BPBD saat menyemprotkan obat serangga untuk membasmi ulat bulu. (FT/Heru)

SITUBONDO | duta.co – Sebanyak 10 rumah di Lingkungan Plaosa RT. 001/RW. 004, Kelurahan Patokan, Kecamatan Situbondo, Kabupaten Situbondo diserang ribuan ulat bulu, Sabtu (20/3/2021).

Sebelum ulat bulu tersebut ‘menyerang’ rumah-rumah penduduk, awal mulanya ulat bulu merebaknya di sekitar pepohonan mangga milik warga pada 10 Maret 2021. Selanjutnya, pada 15 Maret 2021, ulat bulu semakin banyak dan mulai masuk ke pemukiman warga menempel di dinding-dinding rumah warga.

Dengan merambatnya ulat bulu di dinding-dinging rumah, warga mulai merasa terganggu dan merasakan gatal pada kulit kemudian warga mematikan ulat tersebut secara manual yaitu membakar ulat buluh menggunakan api obor. Namun, bukan ulat bulu tersebut habis malah semakin banyak. Dan kemudian warga melaporankan serangan ulat bulu ke BPBD Kabupaten Situbondo.

“Begitu dapat laporan dari warga, kita langsung menindak lanjuti laporan tersebut serta berkordinasi dengan instansi terkait untuk melakukan penyemprotan ulat bulu dengan cairan obat serangga pada pohon mangga dan rumah-rumah penduduk yang kemasukan ulat. Usai disemprot ulat bulu itu sudah banyak yang mati,” jelas Puriyono, penyusun laporan pada Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana Kabupaten Situbondo. (her)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry