PENINGKATAN SDM: Narasumber saat menyampaikan materi ToT  (ft/habib)

PAMEKASAN | duta.co -Dalam rangka memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat supaya sehat dan produktif serta meningkatkan partisipasi masyarakat, Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pamekasan menggelar Pelatihan Pelatih (ToT) kepada 40 pelatih Bola volly.

Kadispora Pamekasan, Mohamad mengatakan, dengan kegiatan pelatihan pelatih bola volly ini kita niatkan dapat menjalin silaturrahmi antar birokrasi dengan pelatih dan pelaku olahraga serta masyarakat di pamekasan.

“Semoga kegiatan terus berkelanjutan guna meningkatkan SDM pelatih dan berpengaruh terhadap peningkatan prestasi atlet untuk mencapai hasil yang maksimal,” ungkapnya.

Ditambahkan, pembangunan di bidang olahraga akan meningkat apabila ada peningkatan partisipasi masyarakat. Oleh karena itu, dukungan maayarakat sangat kami harapkan agar kegiatan olahraga dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar dengan adanya sarana dan prasarana yang memadai serta adanya program berkesinambungan.

“Kegiatan dapat berjalan dengan lancar, sukses dan aman yang dapat meningkatkan SDM pelatih dan berpengaruh terhadap peningkatan prestasi atlit. Untuk mencapai hasil yang maksimal tentunga kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkala dan berkesinambungan,” terangnya.

Dijelaskan, kegiatan olahraga secara massal baik dikalangan pelajar maupun masyarakat umum merupakan salah satu wadah pembinaan olahraga yang perlu dikembangkan. Hal ini mengandung  makna bahwa para pemangku dan pelaku olahraga dan masyarakat perlu secara bersama – sama mengembangkan olahraga.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari tersebut dihadiri 40 peserta dan narasumber dari PengProv PBVSI Jatim 2 orang dan PengKab PBVSI 1 orang.  Bib

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry