MALANG | duta.co – 15 Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) Tingkat IV Angkatan ke-65 Korps Elektronika, melaksanakan Latihan dan Praktek (Lattek) guna menguasai Sistem Kontrol dan Integrasi di Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Bidang Otomotif dan Elektronika (P4TK BOE) /Vocational Education and Development Center (VEDC), di Malang, Jawa Timur, Jumat, (24/1/20).

Hal tersebut diungkapkan Kepala Departemen Elektronika (Kadeplek) AAL, Kolonel Laut (E) Umar Winarno ST MM, mewakili Gubernur AAL, Laksamana Muda TNI Edi Sucipto SE MM, saat meninjau pelaksanaan Lattek di VEDC Malang.

Kadeplek AAL mengatakan, latihan dan praktek ini akan berlangsung 30 hari sejak 16 Januari 2020, hingga 14 Februari 2020 mendatang.

Menurutnya, Lattek ini bertujuan agar para Taruna dan Taruni Koprs Elektronika mampu mengaplikasikan teori mata kuliah Teknik Kontrol, Mikrocontroller, Microprocessor, Program Bahasa Komputer dan Interfacing yang telah didapatkan di bangku kuliah, serta mampu mengintegrasikannya secara baik dan benar.

“Usai melaksanakan Lattek ini, para Taruna AAL Korps Elektronika diharapkan mampu menerapkan dan mengaplikasikan sistem berbasis mikrocontroller dan microprocessor, sistem komunikasi data dan interfacing, serta pemrograman bahasa computer, teknik assembler dan sistem pengaturan program aplikasi berbasis Programmable Logic Controller (PLC),” terangnya.

P4TK BOE Malang, lanjutnya, merupakan mitra tugas Akademi Angkatan Laut yang berperan sebagai lembaga guna mengakselerasikan inovasi dan kreatifitas Taruna AAL dalam melaksanakan latihan praktek profesi secara terprogram dan terukur.

“Perkembangannya berdasarkan pada kemajuan teknologi terapan, khususnya tentang materi pokok Korps sesuai dengan bidang tugas dan tanggung jawab sebagai Kepala Divisi Elektronika Kapal Perang,” imbuhnya.

Kegiatan Lattek Sistem Kontrol dan Integrasi yang berlangsung sampai dengan 14 Februari 2020 mendatang, akan diakhiri dengan presentasi hasil dari pelatihan dihadapan tim penilai oleh para Taruna. (rls/nzm)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry