Sosialisasi dan percepatan pendaftaran program jaminan social ketenagakerjaan. DUTA/ist

SURABAYA | duta.co – BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) terus melakukan sosialisasi dan percepatan pendaftaran program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan. Salah satunya bagi Mitra BNI Agen46 dengan menggandeng BNI Kantor W06.

Kerja sama ini semakin meningkatkan seluas-luasnya manfaat kepada para pekerja di sektor perlindungan sosial.

Pemimpin Wilayah BNI Roy Wahyu Maulana mengatakan, selain mengikutsertakan pada program jaminan sosial ketenagakerjaan, nantinya para agen46 tersebut akan membantu kolektif pembayaran BPJamsostek.

“Saat ini lebih dari 157 mitra BNI Agen46 yang tersebar di Indonesia yang diharapkan senantiasa bisa menaikkan awareness bagi peserta maupun calon peserta program BPJS TK sehingga fokus perlindungan sosial bisa semakin inklusif dinikmati masyarakat,” ungkap Roy.

Ia mengatakan ada banyak manfaat yang bisa dilakukan dari kerja sama ini, di antaranya agen46 itu juga bisa membantu pelaksanaan sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan kepada masyarakat.

BNI Agen46 di kesempatan ini, berfungsi dalam pelayanan pendaftaran dan pembayaran iuran, juga kian mendorong kualitas pelayanan dalam hal akuisisi serta stabilitas kepesertaan.

Secara simbolis, penyerahan kartu kepesertaan BPJamsostek kepada Mitra BNI Agen46 dilakukan GM Divisi Hubungan Kelembagaan 2, Arya Prajaka, Pemimpin BNI Wilayah 06 Surabaya, Roy Wahyu Maulana dan Deputi Direktur Bidang Kepesertaan BPJamsostek, Hadi Purnomo, Asisten Deputi Wilayah Bidang Kepesertaan BPJamsostek Kanwil Jatim, Arie Fianto Syofian serta Kepala Kantor Cabang BPJamsostek Surabaya Darmo, Guguk Heru Triyoko.

Kepala Kantor Cabang BPJamsostek Surabaya Darmo, Guguk Heru Triyoko mengatakan pihaknya menyambut baik kerja sama dengan BNI 26 ini.

“Karena fungsi agen46 ini hampir sama dengan agen perisai yang selama ini dimiliki oleh BPJS Ketenagakerjaan sebagai prpanjangan tangan dari BPJS Ketenagakerjaan,” katanya.

Tentunya, penyediaan dan percepatan berbagai kanal kepesertaan memberikan kemudahan akses untuk pekerja, terutama seperti di wilayah-wilayah pedesaan. Perlindungan BPJSTK kian semakin menyeluruh, mencakup seluruh pekerja di Indonesia. ril/end

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry