SUSURI SUNGAI: Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputra, Kapolres Madiun AKBP Ruruh Wicaksono dan Komandan Kodim 0803 Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto, menyusuri sungai. Duta/Agoes Basoeki

MADIUN | duta.co – Bupati Madiun Ahmad Dawami Ragil Saputra mengatakan adanya Apel Kesiapsiagaan dan Simulasi Penanggulangan Bencana, membuat masyarakat merasa aman dan nyaman. Meski, begitu masyarakat perlu memahami mitigasi bencana, dengan mengikuti arahan telah disampaikan jajaran.

Demikian disampaikannya dalam “Apel Kesiapsiagaan dan Simulasi Penanggulangan Bencana Kabupaten Madiun Tahun 2020 di halaman Kecamatan Balerejo, Rabu (8/1).”Bagi jajaran pemerintah, sesuai arahan Mendagri dalam penanganan bencana ikut melibatkan TNI, Polri hingga unsur masyarakat lain,” ujar Bupati Madiun.

Menurutnya masyarakat harus paham mitigasi bencana dan menghindari jika ada bencana. Sebab, Kabupaten Madiun maauk rawan bencana yaitu banjir, longsor dan kebakaran, melalui keterpaduan ada rasa aman dan nyaman dari masyarakat. Banjir patut diantisipasi, ada penyebab ada alam dan manusia, dengan keterpaduan perbaikan lingkungan.

“Kami juga telah melakukan penghijauan diperlukan untuk lingkungan juga sudah dilakukan, tinggal kesadaran masyarakat perlu dibangun menjaga lingkungan agar tidak rusak. Peduli dan tanggap terhadap lingkungan, lalu mau melaporkan kepada jajaran terkait,” ujar Kapolres Madiun AKBP Ruruh Wicaksono.

Ia mengatakan kegiatan itu, melibatkan jajaran tingkat Polres, Polsek hingga Babinkamtibmas, penanganan musibah banjir tahun lalu dijadikan evaluasi bersama Pemkab Madiun, Polres Madiun, Kodim 0803 Madiun hingga pihak lain. “Saya juga tekankan kepada jajaran di Polres Madiun, agar mewaspadai keadaan lingkungan termasuk cuaca, memerintahkan segera lapor dan koordinasi bersama pihak terkait,” ujar Kapolres Madiun.

Sedangkan, Komandan Kodim 0803 Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto menegaskan pihaknya siap setiap saat diminta atau tidak diminta dalam penanganan bencana. “Tanpa diminta, saya telah perintahkan jajaran dari Kodim, Koramil hingga Babinsa turun ke lapangan debgab koordinasi jajaran terkait,”  tegasnya.

Turut hadir dalam kegiatan itu, Komandan Korem DSJ 081 Madiun Kolonel Inf Masduki, Wakil Bupati Madiun Hari Wuryanto dan lainnya. Usai apel, dilakukan gladi lapang dan simulasi tanggap bencana di pintu air 12 masuk Desa Glonggong, Kecamatan Balerejo, pengecekan berbagai peralatan hingga pemberian bantuan. Selanjutnya, pengecekan Posko Bencana di halaman Kecamatan Balerejo. ags

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry