Keterangan fotoTik Tok.

JAKARTA | duta.co – Nasib politik Muhaimin Iskandar (Cak Imin) belum kelihatan moncer, padahal hari-hari ini, dunia medsos, khususnya Tik Tok sudah rame wanita-wanita cantik ‘lenggat-lenggut’ dengan kaos bergambar  Muhaimin Iskandar. Tanpa malu, mereka joget penuh ceria.

Setidaknya itu terlihat setelah Lembaga Survei Jakarta (LSJ) merilis hasil survei nasional bertajuk “Dinamika Elektabilitas para Kandidat Capres Menjelang Pemilu 2024”.

Salah satu temuan survei adalah elektabilitas Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto yang tertinggi, diikuti oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Saat survei, para responden ditanya siapa yang akan mereka pilih jika pilpres 2024 dilaksanakan hari ini.

Ini Hasil tingkat elektabilitas para tokoh: 1. Prabowo Subianto 27,2%. 2. Ganjar Pranowo 16,3% 3. Anies Baswedan 15,6%. 4. Sandiaga Uno 7,9%. 5. Ridwan Kamil 5,8%. 6. Basuki Tjahaja Purnama 5,2%. 7. Dedi Mulyadi 2,9%. 8. Erick Thohir 2,2%. 9. Agus H Yudhoyono 2,1%. 10. Moeldoko 1,9%. 11. Gatot Nurmantyo 0,9%. 12. Mahfud MD 0,9%. 13. Puan Maharani 0,8%. 14. Tri Rismaharini 0,7%. 15. Muhaimin Iskandar 0,7%. 16. Airlangga Hartarto 0,7%. 17. Belum punya pilihan 8,2%.

Cak Imin berada di urutan 15, angkanya masih 0,7%. Berdasarkan temuan tersebut, ditemukan nama Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Sandiaga Uno, serta Ridwan Kamil konsisten berada di posisi 5 besar baik di survei LSJ maupun survei-survei lainnya. Selain itu, sosok Prabowo Subianto juga cukup sering mendominasi posisi pertama dalam survei tingkat elektabilitas yang dirilis survei-survei lainnya.

“Hasil survei LSJ menegaskan bahwa Prabowo Subianto memiliki tingkat elektabilitas paling signifikan alias tertinggi dibandingkan tokoh-tokoh lain yang disebut-sebut bakal maju dalam kontestasi Pilpres 2024,” kata peneliti senior LSJ, Fetra Ardianto saat rilis survei secara virtual, Senin (14/3/2022) sebagaimana terunggah beritasatu.com.

Diketahui, survei ini dilaksanakan LSJ pada 18 sampai 28 Februari 2022 di 34 provinsi di seluruh Indonesia. Total sampel survei LSJ berjumlah 1.225 responden yang diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara acak bertingkat (multi-stage random sampling).

Margin of error survei LSJ ini adalah +/- 2,8% dengan tingkat kepercayaan (level of confidence) sebesar 95%. Pengumpulan data dilakukan lewat teknik wawancara tatap muka (face to face interview) dengan responden dengan bantuan kuesioner.

Dengan posisi itu, maka, gerakan si cantik yang sering muncul di Medsos, ternyata belum berhasil menondrak suara Cak imin.  (sumber beritasatu.com)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry