Petugas PMK bahu-membahu memadamkan kobaran api.

KEDIRI | duta.co – Ruang Samapta Polres Kediri Kota di Jalan KDP Slamet, Kota Kediri, Jawa Timur, mengalami kebakaran, Senin (27/6).

Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Api tiba-tiba muncul dan berkobar dari pintu Samapta, hingga membumbung kepulan asap hitam dan mengundang perhatian warga.

Di samping itu, 40 tahanan penghuni sel Markas Kepolisian Resor Kediri Kota, juga sempat dievakuasi ke tempat aman menyusul terjadinya kebakaran. Apalagi, titik lokasi kebakaran berada di ruang Satuan Samapta yang berada tidak jauh dari sel tahanan.

Kapolres Kediri Kota, AKBP Wahyudi mengatakan, saat kejadian kebakaran di ruang Samapta tepatnya di gudang logistik, para tahanan langsung dievakuasi. Karena, kata dia, dikhawatirkan terjadi sesuatu pada diri tahanan

“Total ada 40 tahanan,” ujar Wahyudi, saat di Mapolres Kediri Kota.

Para tahanan itu, lanjutnya, dikeluarkan dari sel dan dipindahkan ke ruangan lain yang lebih aman dengan pengamanan ketat.

“Para tahanan itu sudah dikembalikan ke Mapolres menyusul kondisi kebakaran yang sudah teratasi,” ucapnya.

Perihal pemicu kebakaran, Wahyudi menjabarkan, pihaknya masih menduga adanya hubungan arus listrik pendek atau konsleting.

“Untuk lebih detailnya tentang pemicu kebakaran, kami masih melakukan penyelidikan lebih jauh,” terangnya.

Terakhir, Wahyudi mengatakan, sejauh ini pelayanan di Polres Kediri Kota tidak mengalami anan dan tidak mengalami kendala apapun.

“Alhamdulillah, bantuan dari Instansi terkait dengan sigap mampu meredakan kobaran api hingga tidak merembet ke ruangan lainya,” pungkasnya. (bud)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry