Ketua LMPT, Prof Mohammad Nasih. DUTA/istimewa

SURABAYA | duta.co – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) akan mengumumkan hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020, Rabu (8/4/2020) siang.

Ketua Tim Pelaksana LTMPT  Prof Dr Mohammad Nasih, mengatakan bagi yang lolos seleksi jalur ini  mohon untuk memperhatikan informasi dengan detail di masing-masing perguruan tinggi negeri (PTN) yang menerimanya.  “Karena ada aturan yang berbeda pada setiap PTN,” ujar Prof Nasih, Selasa (7/4/2020).

Prof Nasih meminta bagi peserta yang dinyatakan lolos untuk bisa menjadi duta pencegahan Covid-19. Karena peran anak muda sangat diperlukan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat luas. “Ini akan menjadi landasan bagi anak muda untuk sukses di masa depan,” tukasnya.

Sementara bagi yang belum diterima di jalur ini, Prof Nasih mengingatkan masih ada jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Proses seleksi jalur ini rencananya akan dilakukan pada Juni dan Juli 2020. Untuk proses pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) akan digelar pada 2 hingga 20 Juni 2020. Sedangkan pelaksanaan UTBK akan dilangsungkan pada 5-12 Juli 2020. Dan hasilnya akan diumumkan pada 25 Juli 2020.

“Namun, waktu tersebut masih bersifat tentatif. Artinya, jika kondisi masih belum memungkinkan makan akan dilakukan penjadwalan ulang. Namun, kita semua harus optimis agar UTBK bisa dilaksanakan pada tanggal tersebut,” tukasnya.

Untuk mekanisme pelaksanaan karena waktu yang mepet, pada UTBK tahun ini akan ada perubahan dan penyesuaian. Pertama, pada saat mendaftar UTBK dilakukan dalam waktu bersamaan dengan daftar SBMPTN. Yakni program studi dipilih diawal.

Kedua,  tidak akan mengumumkan nilai UTBK seperti tahun lalu. Jadi mekanismenya pengumumannya akan secara langsung, usai ujian akan ditetapkan untuk kelulusan sekaligus diumumkan.

“Sekali lagi, alasan utamanya adalah karena kondisi yang tidak biasa. Mari kita persiapkan dengan sebaik baiknya,” tandasnya. end

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry