Dari Kiri, Kepala Dinas Perdagangan Bojonegoro Soekemi, Lurah Ngampel Purwanto, Susilo Indrianto, Ketua Paguyuban Prima Utama, dan Nurul Cussaybienna, Narasumber. Duta/Istimewa

BOJONEGORO | duta.co – Paguyupan Prima Utama UMKM Jati Bojonegoro terus bergerak mendorong Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM)  bangkit  di massa pandemi Covid-19. Salah satunya dengan mengelar pelatihan ecoprint di Kantor Desa Ngampel, Kecamatan kapas, Bojonegoro.

“Kita terus bergerak bersama, berkolaborasi, juga bersinergi dengan banyak pihak untuk membangun UMKM tangguh produktif. Salah satunya saat ini bersama Kepala Desa Ngampel,  Dinas perdagangan  dan Dinas UMKM dengan mengelar pelatihan ecoprint ini,” kata Susilo Indrianto, Ketua Paguyupan Prima Utama UMKM Jati Bojonegoro.

Pria yang akrab dipanggil Cak In ini lantas mengungkapkan, dengan pelatihan ecoprint dari mentor yang berpengalaman ke depan akan menjadi salah satu keterampilan yang akan menjadi peluang usaha. “Jika itu yang terjadi secara otomatis juga akan meningkatkan perekonomian masyarakat,” tegasnya.

Dipilihnya ecoprint, lanjut Cak In, karena saat ini kerajinan tersebut sedang naik daun, selain mencari bahan bakunya mudah, prosesnya tidak lama. “Ini yang terpenting, harganya juga lumayan tinggi mulai ratusan ribu hingga jutaan rupiah tergantung jenis kain dan motifnya,” jelasnya.

Dan di luar dugaan peminatnya membludak, sehingga dari kegiatan yang hanya digelar sekali akhirnya digelar bergelombang dalam tiap minggunya dengan peserta sebanyak 15 orang. “Alhamdullilah peminatnya membludak sehingga dari hanya hanya sekali akhirnya digelar tiap minggu,” ucap pengusaha Bakso ini bangga.

Kini Cak In pun berharap, pelatihan yang digelar Prima Utama, tidak hanya ecoprint saja melainkan yang lainya bisa membangkitkan kembali UMKM yang sempat terpuruk karena pandemi.

“Kita berharap UMKM kembali bangkit,geliat usaha yang sempat terhenti kembali dibangkitkan. Dan bersama-sama menuju UMKM yang mandiri, tangguh, serta produktif,” tandasnya. rum

.

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry