Perebutan Tahta Persik Kediri Vs Persewar Disajikan Sore Ini

308
TAHTA : Benny ‘Romeo’ Kurniawan, Manager Persik Kediri (Nanang Priyo)

Kediri, Tidak ada alasan untuk kalah dan berdampak akan terdepak sebagai pimpinan klasemen sementara Liga II PSSI Wilayah Timur. “Harus menang karena ini perebutan tahta puncak klasemen sementara,” tegas Benny ‘Romeo’ Kurniawan’, Manager Persik, dikonfirmasi jelang pertandingan digelar Minggu sore ini di Stadion Brawijaya Kota Kediri.

Meski buta dengan kekuatan tim tamu Persewar Waropen, saat ini berada di posisi runner up dengan poin sama yaitu 8, tugas berat di pundak Coach Budiardjo Thalib karena bermain di kandang. “Saya telah melihat rekaman video pertandingan mereka dan kami akan suguhkan strategi berbeda,” ucap Coach Budi Jo.

Selain bermain di kandang, dipastikan Arif Yanggi, wingger lincah telah menyumbangkan beberapa gol. Juga belum pulihnya Absor, palang pintu yang baru direkrut dan selama ini belum pernah diturunkan dalam pertandingan. “Hanya Yanggi dan Absor yang cedera, yang lain anak-anak dalam kondisi on fire,” lanjut Manager Persik.

Barisan pertahanan Macan Putih digalang Risna Prahalabenta, Alex Djin dan Ibrahim Sanjaya, tentunya harus bekerja ekstra karena tidak boleh lenggah dan mengawal pergerakan sejumlah pemain berjuluk Seribu Bakau memiliki kecepatan dan skill berkualitas karena merupakan mantan pemain Liga I. Nama – nama, Habel Boas, Marco Kabiay, Mozes Banggo, Victor Pae, Isaac Wanggai dan Okto Maniani harus mendapat perhatian khusus merobek jala Persik. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry