PENGARAHAN. Ning Ita didampingi Amn Wachid (kiri) dan Narasumber Komari saat memberikan pengarahan pada Sosialisasi PPDB 2023. (DUTA.CO/YUSUF W)

MOJOKERTO | duta.co – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari optimis bahwa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2023 secara daring atau online berjalan lancar. Hal ini menyusul Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (P dan K) sudah memiliki pengalaman selama lima tahun dalam melaksanakan PPDB online.

Optimisme ini disampaikan Ning Ita (sapaan lekat Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari) saat hadir dalam.sosialisasi PPDB online yang diselenggarakan Dinas P dan K Kota Mojokerto di Aula Kantor Dinas P dan K, jalan Benteng Pancasila, Senin (22/5/2023).

“Ini kan pengalaman tahun ke lima ya, saya kira belajar dari kendala-kendala di tahun-tahun awal, kita sudah bisa antisipasi semuanya. Dan saya optimis semuanya bisa berjalan debgan lancar dan sukses karena ibarat jam terbang, kita sudah hafal jalannya,” ujar Ning Ita menjawab pertanyaan wartawan.

Terkait persiapan dalam pelaksanaannya PPDB online, Ning Ita menyatakan jika persiapan PPDB online yang akan dilaksanakan tahun ini sudah seratus persen. “Insyaallah persiapannya sudah seratus persen,” tandasnya.

Wali kota perempuan pertama di kota Mojokerto ini juga menjelaskan jika pada PPDB kali ini meluncurkan kebijakan ‘golden tiket’ bagi hafiz dan hafizah, jaminan diterima di SD Negeri dan SMP Negeri.

“Sebelumnya kan ada jalur prestasi olah raga dengan menunjukkan sertifikat prestasi olah raga, untuk saat ini ditambah untuk prestasi di bidang keagamaan, yaitu bagi hafiz dan hafizah,” jelasnya.

Menurutnya, anak-anak yang mampu menghalalkan alquran adalah anak-anak yang memiliki kemampuan khusus sehingga patut diapresiasi. “Jumlahnya kan tidak banyak, mungkin hanya berapa persen anak-anak seusia segitu bisa menghafal alquran, sehingga ini bentuk apresiasi kita bagi yang prestasi,” katanya.

Sedangkan untuk kuota tahun ini dipastikan cukup bagi warga kota. “Kuotanya cukup, bahkan lebih. Selebihnya akan diberikan kepada pendaftar dari luar kota,” tegasnya.

Sedangkan Kepala Dinas P dan K Kota Mojokerto Amin Wachid menggunakan, sosialisasi diikuti oleh 85 orang terdiri dari kepala sekolah TK negeri dan swasta, kepala sekolah MI, SD, dan SMP negeri dan swasta, serta pengawas.

“Tujuannya, memberikan informasi yang seluas-luasnya dalam PPDB jenjang TK, SD, dan SMP negeri dan swasta,” katanya.

Sosialisasi kali ini menghadiri pihak Telkom sebagai penyedia jaringan internet. Hadir mewakili Telkom yakni Komari.ywd

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry