KEDIRI|duta.co – Sehari pasca penetapan Kota Kediri masuk Zona Merah, Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar pada Minggu sore meninjau kawasan Perumahan Permata Jingga Kelurahan Tinalan Kecamatan Pesantren. Tujuannya untuk memastikan tidak ada aktivitas yang berisiko penularan Covid-19 yang lebih luas.

“Sore ini kami melakukan karantina wilayah, tepatnya di Perumahan Permata Jingga. Ini tidak apa-apa, kami memastikan tidak ada yang mondar – mandir ke sana dan keluar masuk, tetap di rumah saja,” ucapnya.

Setelah sampai di lokasi, Mas Abu sapaan akrabnya menjelaskan, memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai upaya isolasi yang dilakukan. Beberapa perwakilan warga tampak  dikumpulkan untuk mendapatkan imbauan tetap berada di rumah dan tidak keluar kemanapun selama masa karantina.

Untuk mengawasi berjalannya masa isolasi, beberapa petugas akan disiagakan untuk mengawasi warga di sana. “Hari ini kami mengisolasi wilayah permata jingga supaya lebih aman insyaallah tidak ada apa-apa. Selama isilasi ini kami meletakkan tenda di sini dengan petugas supaya semua bisa berkoordinasi dengan baik. Kami harap semua bisa menyadari bukan apa-apa hanya virus, ini wabah tapi akan aman jika dilakukan isolasi,” imbuhnya.

Wali Kota Kediri menegaskan kembali manfaat karantina ini untuk kepentingan bersama karena jika meluas akan semakin luas lagi wilayah yang harus diawasi oleh pemerintah daerah. “Jika menyebar kami bisa mengkarantina 1 kelurahan dan meluas menjadi 1 kecamatan,” tutupnya. (nng)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry