Satu unit truk yang berisi telur dan sejumlah sembako diberangkatkan ke Lumajang pasca letusan Gunung Semeru yang terjadi, Sabtu (4/12).

KEDIRI | duta.co – Langkah cepat dan tanggap dilakukan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Jawa Timur, pasca letusan Gunung Semeru di Lumajang, yakni, menyalurkan telur sebanyak 1 unit Truk yang diberikan ke daerah terdampak, Minggu dini hari (5/12).

Nurhadi SPd, Anggota DPR RI mengatakan, pemesanan telur sebanyak 1 unit truk dipesan dari daerah Blitar yang selanjutnya disalurkan daerah terdampak letusan Gunung Semeru di Lumajang.

“Ada sejumlah relawan yang mengawal bantuan telur sebanyak 1 unit truk ke Lumajang. Harapanya, bantuan yang disalurkan bisa tepat sasaran dan bisa diterima warga yang membutuhkan,” ucap Nurhadi, saat berada di Kediri, Minggu (5/12).

Politisi Dapil VI Jatim meliputi Kota/Kabupaten Kediri, Kota/Kabupaten Blitar dan Kabupaten Tulungagung, juga mengatakan, selain menyalurkan bantuan 1 unit truk telur dan sejumlah sembako, pihaknya juga akan mendirikan dapur umum di daerah yang benar-benar terdampak.

“Kami juga akan mendirikan dapur umur di daerah terdampak, khususnya di tempat yang dinilai paling parah. Dari sini, kami juga membuka kesempatan bagi Relawan yang ingin bergabung, bisa menghubungi call center Yayasan Laskar Panji Peduli melalui kakak Eni di 085-745-211-010,” tutupnya.

Data yang dihimpung menyebutkan, Gunung Semeru, di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, meletus (erupsi) tanggal 4 Desember 2021 sekitar pukul 15.15 WIB. Akibat letusan Gunung Semeru yang berada di Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang ini, mengakibatkan jembatan yang menghubungkan Lumajang dan Malang terputus.

“Ya, jembatan yang menghubungkan Lumajang dan Malang terputus,” kata Bupati Lumajang Thoriqul Haq, seperti dikutip jybmedia.com dari Kabar:Lumajang.com.

Kondisi sekarang, lanjut Thoriqul Haq, masih terjadi hujan disertai awan dari letusan.Dari pantauan sementara, hujan abu vulkanik terjadi di beberapa titik mulai dari kecamatan Pasrujambe, Candipuro, dan Pronojiwo.

Bahkan, akibat Gunung Semeru meletus di sekitar area tambang di Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro banyak truk-truk pasir yang putar balik akibat tebalnya awan abu vulkanik. (bud)

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry